x

Prediksi Pertandingan Liga Primer Inggris 2019/20 Chelsea vs Leicester City: Wajib Menang

Jumat, 16 Agustus 2019 15:41 WIB
Penulis: Arief Tirtana | Editor: Lanjar Wiratri
Pertandingan Chelsea vs Leicester City.

INDOSPORT.COM - Usai kegagalan di Piala Super Eropa, Chelsea langsung akan dihadang Leicester City di pekan ke-2 Liga Primer Inggris 2019/20, Minggu (18/08/19).

Chelsea berkesempatan bangkit dari rentetan hasil negatifnya, ketika hanya akan menghadapi Leicester City di pekan ke-2 Liga Primer Inggris 2019/20, Minggu (18/08/19).

Kesempatan itu terbuka lebar karena di atas kertas, Leicester City tak sekuat dua lawan Chelsea sebelumnya, Manchester United dan Liverpool di Piala Super Eropa.

Baca Juga

Kondisi Leicester City yang tak menang pada laga perdananya juga bisa sedikit menambah optimisme Chelsea yang akan bermain di depan publiknya sendiri.

Dengan materi pemain yang tak banyak berubah kala menghadapi Liverpool, pantas rasannya Chelsea di bawah asuhan Frank Lampard nanti lebih diunggulkan. Meksi sebenarnya mereka juga punya catatan kurang mengenakan, ketika musim lalu harus menyerah dari Leicester City di Stamford Bridge.

Namun pada akhirnya dengan motivasi ingin meraih kemenangan perdana, Lampard dan pemain-pemain Chelsea tentu akan berusaha sekuat tenaga untuk meyakinkan bahwa mereka masih layak diperhitungkan di Liga Primer Inggris 2019/20.

Untuk itu, meski tak akan sepenuhnya mudah, tiga poin penuh besar kemungkinan akan didapat tuan rumah, kendati hanya lewat kemenangan tipis selisih satu gol.

Baca Juga

Head to Head Chelsea vs Leicester City

Leicester City FC 0 - 0 Chelsea FC (12/05/19)
Chelsea FC 0 - 1 Leicester City FC (22/12/18)
Leicester City FC 1 - 2  Chelsea FC (18/03/18)
Chelsea FC 0 - 0 Leicester City FC (13/01/18)
Leicester City FC 1 - 2 Chelsea FC (09/09/17)

5 Pertandingan Terakhir Chelsea

Liverpool FC (5-4 Penalti) 2 - 2 Chelsea FC (15/08/19)
Manchester United 4 - 0 Chelsea FC (11/08/19)
Monchengladbach 2 - 2 Chelsea FC (03/08/19)
FC Salzbourg 3 - 5 Chelsea FC (01/08/19)
Reading FC 3 - 4 Chelsea FC (28/07/19)

5 Pertandingan Terakhir Leicester City

Leicester City FC 0 - 0 Wolverhampton (11/08/19)
Leicester City FC 2 - 1 Atalanta (03/08/19)
Rotherham United 2 - 2 Leicester City FC (27/07/19)
Stoke City FC 1 - 2 Leicester City FC (27/07/19)
Cambridge United 0 - 3 Leicester City FC (24/07/19)

Player to Watch

Christian Pulisic (Chelsea)

Christian Pulisic di laga Manchester United vs Chelsea

Bermodal satu assist yang berujung gol ke gawang Liverpool di Piala Super Eropa, Christian Pulisic rasannya pantas untuk kembali diandalkan Chelsea di laga nanti melawan Leicester City.

Apa lagi meski hanya bermain 74 menit melawan Liverpool, pemuda 22 tahun itu tampil cukup impresif, membuat berantakan pertahanan lawan.

Hal tersebut juga sangat mungkin diulangi Pulisic ke pertahanan Leicester City andai dirinya mendapatkan kepercayaan Frank Lampard untuk kembali menunjukan kualitasnya.

Jamie Vardy (Leicester City )

Musim lalu, Jamie Vardy adalah pemain Leicester City yang menghadirkan mimpi buruk untuk Chelsea di Stamford Bridge lewat gol tunggalnya. Di musim ini, peluang kejadian tersebut kembali diulangi Vardy, tentu masih sangat terbuka.

Dengan naluri gol dan kecepatannya, Vardy bis amenjadi momok lini pertahanan Chelsea yang cukup lamban dalam mengantisipasi serangan-sernagan balik cepat.

Andai suplai bola dari belakang dan tengah cukup baik datang kepada Vardy, maka siap-siap saja bagi Chelsea untuk kembali merasakan kekalahan keduannya di Liga Primer Inggris 2019/20.

Prediksi Susunan Pemain

Chelsea (4-2-3-1): Arrizabalaga; Azpilicueta, Zouma, Christensen, Emerson; Kante, Jorginho; Pedro, Pulisic, Mount; Giroud.

Leicester City (4-1-4-1): Schmeichel; Pereira, Soyuncu, Evans, Chilwell; Ndidi; Perez, Tielemans, Choudhury, Maddison; Vardy.
 

ChelseaPreviewLeicester CityPrediksiLiga Primer InggrisJamie VardyLiga InggrisBola InternasionalChristian Pulisic

Berita Terkini