x

Analisa Pertandingan Persija Jakarta vs PSM Makassar: Strategi Sukses Tim Tamu

Rabu, 28 Agustus 2019 17:45 WIB
Editor: Matheus Elmerio Giovanni
Laga pertandingan Persija Jakarta vs PSM Makassar pada Liga 1 2019 di Gelora Bung Karno Jakarta, Rabu (28/08/2019).

INDOSPORT.COM - Jadwal pertandingan Liga 1 2019 antara Persija Jakarta vs PSM Makassar baru saja selesai dengan hasil imbang tanpa gol, Rabu (28/08/19) sore.

Pertandingan Liga 1 2019 antara Persija Jakarta vs PSM Makassar yang dimainkan di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta, itu berakhir dengan skor 0-0.

Babak pertama kedua tim saling bergantian melakukan serangan dan bertahan. Persija Jakarta sedikit lebih dominan ketimbang PSM Makassar, namun serangan mereka seringkali berakhir sia-sia karena pertahanan PSM yang kokoh.

Baca Juga

Persija terlihat sangat ngotot dalam pertandingan kandang mereka kali ini. Bagaimana tidak, Persija baru sekali menang dalam lima pertandingan terakhir mereka di semua kompetisi.

Apalagi Persija saat ini tengah berada tepat satu peringkat di atas zona degradasi klasemen sementara Liga 1 2019 dengan raihan 13 poin, sebelum pertandingan ini berlangsung.

Meski rajin melancarkan serangan yang diawali dengan kecepatan Riko Simanjuntak, Persija masih terlihat lemah di pertahanan. Menit ke-20, umpan silang dari sisi kanan PSM, hampir saja menjadi gol oleh Eero Markkanen. Sayang sambarannya tak menemui sasaran.

Persija berusaha merapatkan barisan pertahanan namun tetap memberi keleluasaan untuk Riko Simanjuntak memaksimalkan kecepatannya untuk mengacak-acak pertahanan PSM Makassar. 

Laga pertandingan Persija Jakarta vs PSM Makassar pada Liga 1 2019 di Gelora Bung Karno Jakarta, Rabu (28/08/2019).

Memasuki babak kedua, permainan Macan Kemayoran makin menyerang. Menit ke-48, Marko Simic melepaskan tendangan dari bibir kotak penalti yang masih melenceng dari gawang PSM Makassar.

Tidak lama kemudian, pola permainan Persija Jakarta yang menaruh empat sampai lima pemain di kotak penalti PSM Makassar akhirnya membuahkan sebuah gol. Sepakan Novri Setiawan tak mampu dihalau oleh Rivky Mokodompit.

Namun wasit menganulir gol tersebut dan menganggap gelandang Persija, Ramdani Lestaluhu handsball. Ramdani memang sempat mengontrol bola sebelum diberikan kepada Novri Setiawan. Skor masih imbang tanpa gol.

Formasi tiga penyerang dan dua gelandang Persija Jakarta berkerumun di kotak penalti PSM Makassar, membuat Darije Kalezic juga menarik lebih dalam garis pertahanan tim asuhannya.

Baca Juga

Namun tak jarang juga, para gelandang dan pemain bertahan PSM Makassar memaksa penyerang sayap Persija ke area touchline untuk mempersempit sudut pandang lawan. Persija Jakarta pun hanya bisa melambungkan umpan silang ke kotak penalti PSM Makassar.

Tentu saja, umpan silang terus dilancarkan oleh Novri Setiawan dan Riko Simanjuntak ditujukan kepada Marko Simic. Namun ini tak menyulitkan duet jantung pertahanan PSM yang diperkuat oleh Abdul Rahman dan Aaron Evans.

Dengan Persija terus-terusan menyerang pertahanan PSM Makassar, otomatis Eero Markkanen makin tak terlihat perannya di lini depan. Rivky Mokodompit menjadi bintang di laga ini, dia mementahkan beberapa kali peluang emas lawan.

Mulai dari Marko Simic, Ismed Sofyan hingga Bambang Pamungkas, harus tertunduk lesu karena sepakan mereka dengan tenang ditepis oleh Rivky Mokodompit.

Baca Juga

Hingga 90 menit pertandingan berjalan, tidak ada gol terjadi baik dari Persija Jakarta atau PSM Makassar. Meski tertekan, PSM Makassar terbilang sukses meredam semua serangan berbahaya yang diluncurkan oleh Persija.

Satu poin dirasa menjadi hasil pertandingan yang cukup adil untuk Persija Jakarta vs PSM Makassar. Persija pun masih tertahan di urutan ke-15 klasemen sementara Liga 1 2019 dengan raihan 14 poin.

Persija JakartaBambang PamungkasPSM MakassarNovri SetiawanStadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK)Hasil PertandinganJadwal PertandinganLiga IndonesiaRiko SimanjuntakRivky MokodompitLiga 1Marko SimicJadwal Pertandingan Hari IniShopee Liga 1

Berita Terkini