x

3 Klub Sepak Bola Qatar Turut Ramaikan Perburuan Striker Juventus

Sabtu, 31 Agustus 2019 17:56 WIB
Penulis: Zulfikar Pamungkas Indrawijaya | Editor: Nugrahenny Putri Untari
Mario Mandzukic yang dikabarkan akan dibuang Juventus, menjadi incaran tiga klub sepak bola Turki.

INDOSPORT.COM - Tak kunjung jelasnya masa depan penyerang Juventus, Mario Mandzukic, membuat beberapa klub mulai pasang badan untuk meminangnya, tak terkecuali tiga klub asal Qatar.

Tiga klub sepak bola asal Qatar itu yakni Al-Duhail, Al-Rayyan, dan Al-Gharafa, akan saling sikut dan turut meramaikan persaingan untuk mendatangkan penyerang asal Kroasia tersebut.

Baca Juga

Dilansir dari laman berita sepak bola Calciomercato, Mario Mandzukic diyakini akan menolak tawaran yang masuk dari tiga klub sepak bola asal Qatar tersebut.

Terlebih lagi, ia baru menandatangani kontrak pada tahun 2019 yang membuatnya terikat bersama Juventus hingga dua musim ke depan atau pada tahun 2021. Bisa jadi ia lebih memilih tinggal di skuat Maurizio Sarri.

Baca Juga

Namun Juventus dikabarkan masih ingin melego salah satu penyerangnya tersebut demi mengurangi jumlah pemain yang ada. Hal ini selaras dengan keinginan Maurizio Sarri yang meminta petinggi Bianconeri untuk melego enam pemainnya.

Bursa transfer di Qatar sendiri baru akan tutup pada 30 September 2019. Dengan kondisi tersebut, bukan tidak mungkin ketiga klub yang telah disebutkan di atas akan tetap memantau perkembangan Mario Mandzukic, yang gencar dirumorkan akan hengkang dari Turin.

Bursa TransferMario MandzukicQatarJuventusLiga ItaliaBola InternasionalSepak BolaBerita Transfer

Berita Terkini