x

Lawan Cilegon dan Perserang, PSMS Boyong 20 Pemain

Sabtu, 31 Agustus 2019 10:39 WIB
Penulis: Aldi Aulia Anwar | Editor: Arum Kusuma Dewi
Skuat PSMS Medan akan melakoni lawatan mereka ke Banten dalam lanjutan Liga 2 2019 Wilayah Barat.

INDOSPORT.COM - Skuat PSMS Medan akan melakoni lawatan mereka ke Banten dalam lanjutan Liga 2 2019 Wilayah Barat. Dalam lawatan tersebut, PSMS akan menjalani 2 laga tandang sekaligus.

Dijadwalkan Legimin Raharjo dkk akan menghadapi tuan rumah Cilegon United pada tanggal 2 September dan empat hari berselang atau 6 September akan menghadapi tuan rumah Perserang Serang.

Pelatih PSMS, Abdul Rahman Gurning mengatakan, dalam lawatan tersebut pihaknya akan diperkuat sebanyak 20 pemain. Namun sebut Gurning, 18 pemain diboyong dari Medan.

Baca Juga

"Dari Medan kita boyong 18 pemain. 2 pemain lagi gabung di Jakarta yakni Natanael Siringoringo dan Ilham Fathoni," katanya kepada INDOSPORT, Jumat (30/08/19) malam.

Kedua pemain mudanya tersebut, lanjut Gurning, sudah kembali bergabung dengan PSMS pasca usai menjalani pemusatan latihan seleksi Timnas Indonesia U-23 di Yogyakarta.

Tidak hanya itu, tambah Gurning, pihaknya juga turut membawa pemain naturalisasi mereka, Bruno Casimir, meski sang pemain terkena akumulasi kartu kuning dan absen satu pertandingan lawan Cilegon United.

"Bruno tetap kita bawa meski nanti dia absen lawan Cilegon. Namun Perserang nanti dia sudah bisa main lagi," pungkas pelatih berlisensi A AFC itu.

Baca Juga

Berikut daftar 20 pemain PSMS yang diboyong ke Banten:

1. Alfonsius Kevlan
2. M. Choirun Nasirin
3. Afiful Huda
4. Bruno Casimir
5. Andre Oki Sitepu
6. Syaiful Ramadhan
7. Tedi Berlian
8. Egas Adhasi
9. Legimin Raharjo
10. Aidun Sastra Utami
11. Eki Fauji Saputra
12. Bayu Tri Sanjaya
13. Rendi Saputra
14. Eli Nasoka
15. Yuda Risky Irawan
16. Donni Dio Hasibuan
17. Muhammad Renngur
18. Tri Handoko
19. Natanael Siringoringo
20. Ilham Fathoni

PSMS MedanRans Nusantara FCPerserangLiga IndonesiaLiga 2Bola IndonesiaAbdul Rahman Gurning

Berita Terkini