x

Eks Pelatih Granada Sesumbar Mantan Klubnya Bisa Kalahkan Barcelona

Jumat, 20 September 2019 16:16 WIB
Penulis: I Made Dwi Kardiasa | Editor: Nugrahenny Putri Untari
Barcelona akan menghadapi Granada di ajang LaLiga Spanyol, Minggu (22/09/19) dini hari WIB. Juan Manuel Serrano Arce/Getty Images.

INDOSPORT.COM - Eks pelatih Granada, Lucas Alcaraz, yakin mantan timnya bisa mengalahkan Barcelona di pertandingan lanjutan LaLiga Spanyol 2019-2020, Minggu (22/09/19).

Alcaraz optimistis El Grana bisa menang karena torehan rekornya dulu pada tahun 2014 lalu. Ia yakin klub yang baru meraih promosi di divisi utama kompetisi sepak bola Spanyol ini bisa kembali memberikan kejutan.

"Granada adalah tim yang sangat kuat musim ini dan mereka memiliki kemungkinan besar untuk mengalahkan Barcelona, Atletico Madrid, Real Madrid dan tim lainnya," ujar Lucas Alcaraz dilansir laman berita sepak bola Football Espana.

Baca Juga

"Saya tidak terlalu suka jika berada di posisi Barcelona saat ini karena mereka baru saja menjalani pertandingan penting di hari Rabu lalu (Liga Champions), dan kini mereka akan bertanding dengan tim yang punya performa apik di kandangnya," tutupnya.

Ucapan eks pelatih berusia 53 tahun itu nampaknya buka isapan jempol belaka. Pasalnya, Granada memang sempat membuat hasil mengejutkan pada salah satu pertandingan LaLiga musim 2013-2014.

Granada mampu menang di kandang mereka sendiri, yakni Los Carmenes dengan skor tipis 1-0. Gol tunggal ini berasal dari sepakan Yacine Brahimi pada menit ke-16 yang kala itu masih berseragam El Grana.

Baca Juga

Hebatnya lagi klub ini berhasil mengalahkan Barcelona yang kala itu diperkuat berbagai pemain bintang utama, sebut saja Lionel Messi, Neymar, Cesc Fabregas, dan Andres Iniesta.

Seolah akan menjadi nostalgia musim ini, mereka akan kembali menjamu Barcelona di laga dan tempat yang sama. Pada pertandingan pekan kelima LaLiga, Granada lagi-lagi akan menantang Blaugrana di Los Carmenes.  

Real MadridBarcelonaLaLiga SpanyolGranadaLiga SpanyolSepak Bola

Berita Terkini