x

Hasil Seri Kontra Persib Jadi Motivasi Semen Padang Kontra PSM Makassar

Minggu, 22 September 2019 22:05 WIB
Penulis: Ridi Fadhilah Khan | Editor: Yohanes Ishak
Eduardo Almeida, Pelatih baru Semen Padang

INDOSPORT.COM- Semen Padang mengusung misi tiga poin saat menghadapi PSM Makassar di Stadion H. Agus Salim, Senin (23/09/19).

Dilansir dari situs resmi Liga 1, pelatih Kabau Sirah, Eduardo Almeida, akan menjadikan hasil seri kontra Persib Bandung sebagai modal utama di pertandingan tersebut.

Baca Juga

Dalam penuturannya, hasil tersebut nyatanya bisa menaikan mental para punggawa Semen Padang, sekaligus menjadikan motivasi agar bisa meraih kemenangan kontra PSM nanti.

"Kita berhasil membawa pulang satu poin dari Bandung membuat mental anak-anak jadi naik. Ini termotivasi semua pemain untuk bisa raih tiga poin home," ucapnya.

Eduardo mengakui bahwa targetnya adalah membawa Semen Padang bangkit dari keterpurukan. Ia pun menilai kunci utama agar target tersebut bisa tercapai, ialah memenangkan semua laga siapapun lawannya.

Baca Juga

"Ya, kami ingin bangkit. Jelas kuncinya harus bisa memenangkan semua laga kandang tidak terkecuali lawan siapapun."

Dalam lanjutan Shopee Liga 1 2019. Semen Padang akan menjamu PSM Makassar di Stadion H. Agus Salim, Padang, Senin (23/09/19). Diprediksi Kabau Sirah akan tampil habis-habisan guna bangkit dari keterpurukan.

Semen Padang sendiri saat ini berada di dasar klasemen sementara dengan raihan 12 poin. Selisih empat angka dengan Barito Putera yang berada satu garis diatas mereka. Begitupula dengan Persija Jakarta yang berada di peringkat ke-16 dengan 17 poin.

Persib BandungSemen PadangPSM MakassarLiga IndonesiaBola IndonesiaShopee Liga 1PSM Makassar vs Semen Padang

Berita Terkini