x

Ada Perubahan Jadwal, Persib Bandung Langsung Fokus Hadapi Arema FC

Selasa, 24 September 2019 03:11 WIB
Penulis: Arif Rahman | Editor: Yohanes Ishak
Pelatih Persib Bandung, Robert Rene Albert memberikan instruksi kepada pemain saat memimpin latihan di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Senin (09/09/2019).

INDOSPORT.COM - Pelatih fisik Persib Bandung, Yaya Sunarya menegaskan timnya akan langsung fokus menatap pertandingan pekan ke-21 kompetisi Shopee Liga 1 2019 menghadapi Arema FC. 

Selain itu, pihaknya belum mendapatkan informasi resmi mengenai kabar perubahan jadwal pertandingan menghadapi Arema FC. Karena, dari jadwal terakhir yang diterimanya, laga menghadapi tim berjuluk Singo Edan akan digelar pada Sabtu (28/09/2019). 

Pertandingan tersebut juga rencananya akan berlangsung di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung. Karena, pada laga kali ini Persib akan bertindak sebagai tuan rumah. 

Baca Juga

"Terlepas dari masalah jadwal yang belum pasti tentunya, kami tetap sesuai schedule yang kami terima. Karena untuk sementara ini, sampai saat ini kami masih belum menerima secara pasti keputusan jadwal lawan Arema itu maju atau mundur," kata Yaya, Senin (23/09/2019). 

Yaya menambah, rombongan Persib akan segera kembali ke Bandung untuk persiapan, setelah melakoni pertandingan tandang Shopee Liga 1 2019 menghadapi Persipura Jayapura di Stadion Gelora Delta Sidoarjo, Senin (23/09/2019). 

Pada pertandingan menghadapi Persipura, Persib berhasil mengamankan poin penuh, setelah meraih kemenangan dengan skor 3-1. Tiga gol Maung Bandung dilaga tersebut, disumbangkan Ezechiel N’Douassel di menit ke-39 dan 47 serta Febri Hariyadi pada menit ke-74. 

Baca Juga

"Tapi schedule sesuai dengan apa yang sudah kami rencanakan. Kami kembali ke Bandung, kemudian kami punya persiapan di tanggal 28," tegas Yaya.

Persib Bandung saat ini menempati posisi ke-10 di klasemen sementara Shopee Liga 1 Indonesia 2019 dengan raihan 24 poin dari 20 pertandingan.

Persib BandungLiga IndonesiaArema FCLiga 1

Berita Terkini