Keputusan Petinggi Juventus Ini Bakal Bikin Manchester United Kegirangan, Apa Itu?
INDOSPORT.COM - Direktur olahraga Juventus, Fabio Paratici, memberikan keputusan yang bisa membuat klub sepak bola Liga Inggris, Manchester United, kegirangan.
Belum lama ini, muncul kabar bahwa Manchester United menaruh minat kepada Mario Mandzukic. Niat itu muncul karena klub Setan Merah saat ini memang sedang krisis penyerang, setelah Romelu Lukaku dan Alexis Sanchez gabung Inter Milan.
Ditambah lagi, pada bursa transfer musim panas 2019 yang lalu, Juventus pernah menawarkannya ke Manchester United untuk memuluskan langkah dalam mendatangkan Lukaku, meski akhirnya striker asal Belgia itu justru malah resmi merapat ke Inter Milan.
Di sisi lain, Mandzukic sendiri tampaknya juga sudah memantapkan hatinya untuk gabung Manchester United. Hal ini terbuti dari keputusannya untuk menolak tawaran dari beberapa klub sepak bola asal Qatar.
Situasi ini ternyata membuat direktur olahraga Juventus, Fabio Paratici, membuka suara terkait Mandzukic. Melansir dari laman portal berita olahraga Football Italia, sosok berusia 47 tahun itu memberikan respons yang akan membuat pihak Setan Merah senang.
"Kami akan mengevaluasi situasi yang tengah dialami Mario. Dia harus punya waktu untuk hal tersebut. Karena, Mario telah menjadi salah satu pemain yang sangat berpengaruh bagi kami dan kami merasa berhutang budi," ujar Paratici.
"Jika menurutnya keluar dari Juventus adalah langkah yang benar dan semua orang setuju dengan keputusannya, maka dia boleh pergi. Namun, jika masih ada sesuatu yang menjadi kendala, kami siap untuk membantunya mencari solusi," pungkasnya.
Mario Mandzukic sendiri telah memperkuat Juventus sejak 2015 yang lalu setelah meninggalkan Atletico Madrid. Bersama klub sepak bola berjuluk Bianconeri itu, ia sukses mencetak 44 gol dan menyumbang 24 assists dari total 162 pertandingan yang dijalaninya di semua kompetisi.