Bukan ke Manchester United, Cavani Lebih Pilih Juventus Bila Tinggalkan PSG
INDOSPORT.COM - Pemain sepak bola dari klub Ligue 1 Prancis, Paris Saint-Germain, Edinson Cavani, kabarnya memilih untuk gabung Juventus ketimbang Manchester United.
Pada bursa transfer musim panas 2019 yang lalu, Edinson Cavani memang santer diisukan bakal hengkang dari Paris Saint-Germain. Hal itu dikarenakan ia diincar oleh Inter Milan, sebelum klub Liga Italia itu mendapatkan Romelu Lukaku.
Saat itu, Cavani mengatakan bahwa dirinya hanya akan angkat kaki dari Parc de Princess jika Neymar gagal pulang ke Barcelona. Namun jika rekan setimnya itu sukses kembali ke Spanyol, ia tidak akan meninggalkan PSG.
Ternyata, striker asal Brasil itu masih tetap di Liga 1 Prancis lantaran Blaugrana gagal membawanya kembali ke Camp Nou. Dengan situasi ini, Cavani kembali 'terlempar' dari skuat utama. Oleh karena itu, ia dikabarkan mulai memikirkan rencana untuk hengkang.
Hal ini terbukti dari dirinya yang tak pernah dikabarkan meminta perpanjangan kontrak kepada pihak PSG. Padahal jatahnya akan berakhir pada 30 Juni 2020. Jika kedua pihak tidak melakukan negosiasi terkait kontrak, Cavani bisa menjadi pemain bebas transfer pada musim panas 2020.
Beberapa waktu yang lalu, muncul kabar bahwa Manchester United menaruh minat kepadanya. Rencana tersebut timbul terkait skuat Ole Gunnar Solskjaer yang tengah mengalami krisis striker. Rumornya, mereka akan mendekati Cavani pada bursa transfer musim panas 2020.
Namun ternyata, seperti dilansir dari laman portal berita olahraga Daily Mail, ada kabar baru yang menginformasikan bahwa pemain sepak bola asal Uruguay itu justru ingin gabung Juventus, bukan ke Manchester United yang tengah meminatinya.
Meski demikian, dari pihak Juventus sendiri saat ini masih belum membutuhkan striker baru. Mereka masih memiliki Cristiano Ronaldo, Gonzalo Higuain, dan Paulo Dybala di lini depan skuat Maurizio Sarri tersebut. Dybala yang awalnya ingin pergi, ternyata mengurungkan niatnya itu.
Edinson Cavani sendiri telah memperkuat Paris Saint-Germain sejak 2013 yang lalu. Bersama klub sepak bola Ligue 1 Prancis tersebut, ia sukses mencetak 195 gol dan menyumbang 40 assists dari total 283 pertandingan yang ia jalani di semua kompetisi.