Detik-detik Gol Kedua Juventus vs Bologna yang Rumit Seperti Main PlayStation
INDOSPORT.COM - Gol Miralem Pjanic pada laga Serie A Liga Italia antara Juventus vs Bologna, Minggu (20/10/19) menjadi bahan tertawaan sejumlah penikmat sepak bola, karena kerumitannya.
Seperti diketahui, semenjak Maurizio Sarri didapuk sebagai pelatih Juventus pada bursa transfer musim panas 2019 silam, banyak pihak yang menyebut mantan pelatih Napoli ini akan membawa ciri khas permainannya, Sarri Ball, ke Turin.
Namun siapa sangka taktik Sarri Ball tersebut urung terlihat dalam beberapa laga Juventus. Bahkan parahnya saat melawan Bologna (20/10/19) di Serie A Liga Italia, terlihat pola permainan Si Nyonya Tua begitu berantakan sebelum mencetak gol kedua.
Proses gol yang dicetak Miralem Pjanic pada menit ke-54 bermula dari sebuah proses yang berbeda jauh dengan Sarri Ball. Nampak para pemain Juventus harus kehilangan bola dan terjatuh beberapa kali serta berebut dengan cara yang tak elegan sebelum disepak oleh gelandang asal Bosnia tersebut.
Lucunya, pemain bertahan Bologna juga nampak tak sigap dan terkesan asal-asalan membuang bola dari daerah pertahanan mereka. Cuplikan proses gol kedua Juventus tersebut tak pelak mengundang tawa dan mendapat label 'proses gol paling konyol yang pernah terlihat'.
Terlepas dari label tersebut, para pemain Juventus nampak tak peduli dan tetap merayakan gol Miralem Pjanic. Pasalnya, gol tersebut mengunci kemenangan Si Nyonya Tua dan kian menjauhi rival terdekatnya, Inter Milan, di tabel klasemen sementara Serie A Liga Italia.
Juventus kini berada di pucuk klasemen dengan 22 poin dari 8 pertandingan. Mereka mengemas 7 kemenangan, 1 seri, dan 0 kekalahan.