Inter Milan Menang Dramatis, Lukaku Anggap Penaltinya 'Penyelamat' Tim
INDOSPORT.COM - Romelu Lukaku menyebut penaltinya merupakan hal penting yang memenangkan Inter Milan atas Bologna pada pekan ke-11 Serie A Italia 2019-2020, Minggu (03/11/19).
Eks penyerang Manchester United itu dengan bangga menyebut gol yang dibuatnya dari titik putih menjadi hal penting dalam pemenangan Inter Milan. Lukaku pun menambahkan jika hasil ini membuatnya sangat senang.
"Ini merupakan penalti penting, karena membantu kemenangan kami hari ini. Bologna telah bermain dengan intensitas tinggi dan membuat saya takjub, tapi kami memiliki mentalitas bagus dan saya senang karenanya," ujar Lukaku dilansir Football Italia.
"Saya sangat senang dengan permulaan yang bagus, tapi usia saya baru 26 tahun dan saya masih butuh berkembang lebih banyak lagi tiap hari bersama dengan keseluruhan tim. Saya tak peduli dengan tim lain, yang terpenting Inter menang hari ini," tutupnya.
Kemenangan laga tandang di laga Serie A Italia pekan ini terbilang sangat dramatis bagi Inter Milan. Bagaimana tidak, Nerazzurri harus rela tertinggal lebih dulu sebelum akhirnya brace Romelu Lukaku menjadi penyelamat pertandingan.
Pertandingan sengit di awal babak pertama membuat kedua klub bermain dengan skor kacamata. Namun dominasi berhasil dipegang tim tuan rumah lewat sepakan gelandang Bologna, Roberto Soriano, pada menit ke-59.
Tertinggal satu angka membuat Inter Milan pada akhirnya mampu menyamakan kedudukan 16 menit sesudahnya lewat gol Lukaku. Pemain bernomor punggung 9 itu mampu tampil heroik ketika mencetak gol keduanya lewat penalti pada menit ke-91.
Kemenangan dramatis 2-1 ini sekaligus membuat Inter Milan sempat memimpin klasemen sementara Serie A Italia. Sayang torehan itu tidak bertahan lama, karena Juventus kembali mendominasi usai menang atas Torino 1-0 pada hari yang sama.