Rekor-rekor Timnas Indonesia Lawan Peserta Grup K Kualifikasi Piala Asia U-19 2020
INDOSPORT.COM - Tak ada salahnya melihat rekor timnas Indonesia U-19 melawan peserta Grup K Kualifikasi Piala Asia U-19 2020, Selasa (5/11/19).
Timnas Indonesia U-19 tergabung dalam Grup K bersama Korea Utara U-19, Timor Leste U-19, dan Hong Kong U-19. Mereka akan bertanding mulai Rabu (6/11/19) hingga Minggu (10/11/19).
Pertandingan Grup K akan berlangsung di Stadion Madya dua kali dan Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, sekali.
Juara grup akan lolos ke Piala Asia U-19 2020 dan runner-up akan bertarung menempati urutan dua terbaik untuk bisa tampil di putaran final.
Tahun ini merupakan penampilan timnas Indonesia U-19 keempat sejak ikut berpartisipasi pada 2012 silam di ajang Kualifikasi Piala Asia.
Hanya edisi 2016 saja, Timnas Indonesia U-19 tak ikut karena PSSI mengalami sanksi dari FIFA dalam hal larangan beraktivitas di dunia internasional.
Sebanyak 23 pemain disiapkan, mulai dari Ernandi, Bagas Kaffa, Bagus Kafi, Beckham Putra, Brylian Aldama, Mochammad Supriadi, hingga Sutan Zico bakal tampil.
"Saya ingin 23 pemain ini memang benar-benar bisa diandalkan karena para pemain sudah sepakat, ingin berbicara banyak di turnamen nanti," ujar Fakhri.
Fakhri bahkan tidak ingin ambil pusing mengenai kekuatan calon lawan-lawannya yang akan dihadapi timnya pada babak Kualifikasi Piala Asia U-19 2020.
Meski begitu tak ada salahnya untuk sedikit mengetahui tentang rekor pertemuan lawan-lawan timnas Indonesia U-19 di Kualifikasi Piala Asia.
Timor Leste U-19
Khusus di Kualifikasi Piala Asia, timnas Indonesia U-19 pernah bersua sekali dengan Timor Leste U-19, tepatnya pada edisi 2018.
Kala itu, timnas Indonesia U-19 sukses mengalahkan Timor Leste U-19 dengan skor 5-0 usai Saddil Ramdani (51'), Hanis Saghara (60'), dan Egy Maulana Vikri (84', 88', 90+1') mencetak gol.
Berikutnya, timnas Indonesia U-19 dan Timor Leste U-19 era sekarang pernah bertemu di ajang Piala AFF U-18 2019.
Timnas Indonesia U-19 juga menang dengan skor 4-0 kala David (9'), Salman (42'), Beckham (45+2'), dan Zico (80') sukses membukukan namanya di papan skor.
Hong Kong U-19
Sementara itu Hong Kong U-19 belum pernah bersua dengan timnas Indonesia U-19 di ajang Kualifikasi Piala Asia, yang bergulir sejak 2012.
Akan tetapi Hong Kong U-19 memiliki rekor tersendiri ketika melawan wakil Asia Tenggara (ASEAN) di ajang Kualifikasi Piala Asia.
Hong Kong U-19 pernah bersua Vietnam U-19 (1-3 [2018] dan 1-5 [2016]), Timor Leste U-19 (0-0), dan Myanmar U-19 (1-2) sejauh ini.
Sementara Timnas Indonesia U-19 sempat melawan wakil Asia Timur, yakni China U-19 (0-0), Macau U-19 (3-0), dan Korea Selatan U-19 (3-2 [2014] dan 4-0 [2018]).
Korea Utara U-19
Terakhir Korea Utara U-19 juga memiliki catatan tersendiri ketika melawan wakil-wakil dari Asia Tenggara (ASEAN) sejauh ini.
Korea Utara U-19 pernah melawan Malaysia U-19 (1-0; 2014 dan 4-1; 2012), Brunei Darussalam U-19 (6-0), Singapura U-19 (4-0), Thailand U-19 (2-0), Myanmar U-19 (2-0), Laos U-19 (2-0), Vietnam U-19 (2-2).
Sedangkan timnas Indonesia U-19 sempat melawan wakil Asia Timur, yakni China U-19 (0-0), Macau U-19 (3-0), dan Korea Selatan U-19 (3-2; 2014 dan 4-0; 2018).