x

Timnas Indonesia U-23 Siapkan Strategi Khusus Jelang ke SEA Games 2019

Rabu, 20 November 2019 17:21 WIB
Penulis: Petrus Manus Da' Yerimon | Editor: Isman Fadil
Pelatih Timnas Indonesia U-23 untuk SEA Games 2019, Indra Sjafri.

INDOSPORT.COM - Pelatih Timnas Indonesia U-23, Indra Sjafri, memberikan materi latihan khusus ke anak asuhnya, Rabu (20/11/19) sebelum berangkat ke SEA Games 2019 di Filipina pada esok hari. Juru taktik berusia 56 tahun itu fokus pada kemampuan memanfaatkan situasi bola mati.

Menurut Indra, hal tersebut patut dilakukan mengingat banyak momen dalam pertandingan yang bisa dimanfaatkan. Hal itu juga bagian dari rencana tim agar meraih hasil terbaik, di babak penyisihan Grup B.

"Kami latihan set piece dan ada penalti kick juga. Semuanya dipersiapkan terakhir sebelum berangkat besok jam 1 siang," kata Indra Sjafri.

Baca Juga

"Semuanya harus dipersiapkan, kan ada set piece itu ada penalti, ada trow in, ada free kick, jadi semua elemen yang berkaitan dengan game plan kami, harus dipersiapkan," imbuhnya.

Indra Sjafri telah mengumumkan 20 nama terakhir untuk dibawa ke SEA Games 2019, dimana menyertkan dua pemain senior yakni Evan Dimas dan Zulfiandoli. Ia mencoret empat nama yakni Luthfi Kamal, Gian Zola, Awan Setho dan Kadek Agung.

Baca Juga

Pada SEA Games 2019, Indonesia tergabung di Grup B dan akan bersaing bersama lima negara lainnya yakni Thailand, Vietnam, Singapura, Laos dan Brunei Darussalam. Skuat Garuda Muda pun ditargetkan meraih medali emas, setelah edisi sebelumnya hanya mengamankan medali perunggu.

Indra SjafriTimnas Indonesia U-23Bola InternasionalSEA Games 2019Serba Serbi SEA Games 2019

Berita Terkini