x

Pemain Muda Borneo FC Akui Kualitas PSM

Senin, 2 Desember 2019 20:38 WIB
Penulis: Adriyan Adirizky Rahmat | Editor: Arum Kusuma Dewi
Pemain klub Liga 1 Borneo FC, Muhammad Atul Ikhsan (kiri) menghadiri sesi konferensi pers pasca-laga melawan PSM Makassar. (Adriyan Adirizky/INDOSPORT)

INDOSPORT.COM - Pemain muda klub Liga 1 Borneo FC, Muhammad Atul Ikhsan mengakui kualitas PSM Makassar di Liga 1 2019. Kedua klub baru saja bertarung di Stadion Andi Mattalatta, Makassar, Senin (02/12/19).

Laga lanjutan pekan ke-30 Shopee Liga 1 2019 itu harus berakhir sama kuat dengan skor 2-2. Kedua klub yang bercokol di peringkat lima besar di klasemen sementara ini harus puas berbagi satu poin.

Mendampinginya pelatih Mario Gomez, pada sesi konferensi pers pasca-laga di Media Center Stadion Andi Mattalatta, Ikhsan mengakui kalau Pasukan Ramang memberikan tekanan yang sangat berbahaya sepanjang laga.

Baca Juga

"PSM sangat baik pada laga hari ini, mereka banyak memberikan tekanan. Itu terbukti saat mereka bisa menyamakan kedudukan," ungkap Ikhsan di hadapan awak media olahraga Makassar.

Walau gagal menang, alumni akademi Borneo FC ini tetap puas dengan hasil imbang yang diraih. Ikhsan bahkan sampai kesulitan berbicara sebab tidak kuasa membendung kepuasannya atas hasil yang dicapai.

"Semua pemain sudah banyak memberikan permainan yang terbaik. Semoga kami bisa memenangkan laga selanjutnya," jelas Ikhsan lagi.

Baca Juga

Pada laga tadi, Ikhsan masuk sebagai pemain pengganti di menit ke-82. Pemilik nomor punggung 38 di Borneo FC ini menggantikan Diego Michiels dan melakoni laga keduanya di Liga 1 2019.

PSM MakassarBorneo FCLiga IndonesiaLiga 1Bola IndonesiaShopee Liga 1Berita Liga 1

Berita Terkini