x

Terancam Didepak Minggu Depan, Solskjaer Pamitan ke Skuat Man United

Selasa, 3 Desember 2019 13:41 WIB
Penulis: Edo Bramantio | Editor: Theresia Ruth Simanjuntak
Pelatih sepak bola Manchester United, Ole Gunnar Solskjaer, mengatakan kepada timnya bahwa ia berpotensi dipecat minggu depan.

INDOSPORT.COM - Pelatih sepak bola Manchester United, Ole Gunnar Solskjaer, mengatakan kepada timnya bahwa ia berpotensi dipecat minggu depan.

Sampai pekan ke-14 kompetisi Liga Inggris musim ini, Manchester United hanya mampu menempati peringkat sembilan dengan torehan 18 poin, hasil dari empat kali menang, enam kali imbang, dan empat kali kalah. Sebagai tim besar, posisi ini tentu sangat memprihatinkan.

Ditambah lagi, mereka sudah dua kali berturut-turut gagal meraih kemenangan di kancah domestik, yaitu hanya meraih hasil imbang 3-3 melawan Sheffield United pada Minggu, (24/11/2019) dan 2-2 melawan Aston Villa pada Minggu (1/12/2019).

Baca Juga

Hal ini ternyata membuat pelatih mereka, Ole Gunnar Solskjaer, merasa pesimis bahwa dirinya akan bisa aman di klub tersebut. Apalagi, mereka harus menghadapi laga penting pada dua pertandingan berikutnya, yaitu melawan Tottenham Hotspur di Old Trafford dan melawan Manchester City di Etihad Stadium.

Melansir dari laman portal berita olahraga Metro, sosok asal Norwegia itu sudah 'pamitan' dengan tim asuhannya dengan mengatakan bahwa dirinya berpotensi besar didepak jika mereka tidak bisa meraih hasil positif di laga melawan Tottenham dan Manchester City pada tanggal 5 dan 8 Desember 2019.

"Ole tidak bisa menahan emosinya dan berkata kepada mereka (pemain) bahwa jika mereka tidak bisa meraih hasil positif di minggu ini, dia akan dipecat. Sehingga, ia meminta kepada seluruh pemain untuk fokus dalam menghadapi pertandingan melawan Tottenham," ungkap sebuah sumber yang tak disebutkan.

Baca Juga

Tottenham memang mampu kembali bangkit setelah merekrut eks pelatih Manchester United yang bernama Jose Mourinho beberapa waktu yang lalu. Ini juga menjadi tekanan tersendiri bagi Solskjaer yang mana ia pernah bekerja sama dengan Mourinho sebelum 'The Special One' itu dipecat pada akhir 2018 yang lalu.

Sebelumnya, Arsenal juga pernah memecat pelatih sepak bola mereka yang bernama Unai Emery dengan alasan yang sama seperti Manchester United, yaitu bahwa sang pelatih kurang mampu untuk mengembalikan kejayaan klub di musim ini. Sehingga, saat ini The Gunners dilatih oleh Freddie Ljungberg.

Manchester UnitedManchester CityTottenham HotspurOle Gunnar SolskjaerLiga InggrisSepak BolaBerita Liga Inggris

Berita Terkini