x

Rekap Pertandingan Liga Champions Grup E-H: Inter Milan Gagal Lolos ke 16 Besar

Rabu, 11 Desember 2019 06:32 WIB
Editor: Yohanes Ishak
Logo Liga Champions.

INDOSPORT.COM - Beberapa jam yang lalu telah selesai digelar pertandingan Liga Champions dari Grup E hingga H musim 2019-2020.

Terdapat dua kejutan dari hasil akhir klasemen dari Grup E, Grup F, Grup G, dan juga H. salah satunya adalah Inter Milan yang dipaksa turun ke Liga Europa usai kalah dari Barcelona dengan skor 2-1.

Pertandingan tersebut dapat dikatakan menarik, mengingat Barca yang sudah dipastikan lolos ke babak 16 besar menurunkan sejumlah pemain muda yang nyatanya tak mampu dimanfaatkan oleh Inter untuk memetik kemenangan.

Baca Juga

Pada laga lainnya di Grup F, Borussia Dortmund mampu meraih kemenangan atas Slavia Praha sehingga wakil Bundesliga Jerman itu yang menemani Barcelona ke babak 16 besar.

Kejutan lainnya tercipta di Grup H, di mana tim unggulan asal Eredivisie Belanda, Ajax Amsterdam yang menghuni puncaki klasemen pada dua laga terakhir harus tersingkir setelah mereka dibekuk oleh Valencia dengan skor tipis 0-1.

Hasil ini membuat Valencia lolos ke babak 16 besar ditemani oleh wakil Liga Inggris, Chelsea yang juga sukses mengalahkan Lille.

Baca Juga

Sedangkan Ajax Amsterdam harus puas melanjutkan kiprah mereka di kasta kedua kompetisi sepak bola Eropa, Liga Europa.

Berikut rekap hasil pertandingan Liga Champions 2019-2020 dari Grup E hingga Grup H:

GRUP E

Napoli 4-0 Genk

Salzburg 0-2 Liverpool

GRUP F

Borussia Dortmund 2-1 Slavia Praha

Inter Milan 1-2 Barcelona

GRUP G

Benfica 3-0 Zenit

Lyon 2-2 RB Leipzig

GRUP H

Ajax 0-1 Valencia

Chelsea 2-1 Lille

BarcelonaLiga ChampionsInter MilanAjax AmsterdamBola InternasionalHasil PertandinganBerita Liga Champions Eropa

Berita Terkini