x

Simak! Berikut Perubahan Jadwal Pekan Pamungkas Kompetisi Liga 1 2019

Minggu, 15 Desember 2019 15:10 WIB
Penulis: Deodatus Kresna Murti Bayu Aji | Editor: Indra Citra Sena
Jadwal perubahan kompetisi Shopee Liga 1 2019 pada pekan terakhir.

INDOSPORT.COM - Berikut jadwal lengkap pertandingan sepak bola pekan ke-34 atau terakhir kompetisi Shopee Liga 1 2019 yang diketahui mengalami perubahan signifikan.

PT Liga Indonesia Baru (LIB) selaku operator kompetisi baru saja memastikan bahwa pekan pamungkas Shopee Liga 1 2019 akan diadakan selama dua hari. Delapan tim akan bertanding di hari pertama, termasuk Persija Jakarta dan Persebaya Surabaya.

Baca Juga

Kemudian pada hari kedua, 10 tim akan melakukan duel dengan ditutup acara pesta juara Bali United saat bersua Madura United.

Bali United sudah mengunci gelar juara Liga 1 2019 sejak berhasil mengalahkan Semen Padang dengan skor 2-0 pada Senin (2/12/19) lalu.

Sementara itu, tiga tim sudah dipastikan turun ke kasta kedua sepak bola Indonesia, Liga 2 2020, yakni Semen Padang, Badak Lampung FC dan Kalteng Putra.

Kemudian Borneo FC, Persipura Jayapura, Persebaya Surabaya, Madura United, dan Bhayangkara FC sedang bersaing untuk memperebutkan posisi runner-up Liga 1 2019.

Baca Juga

Bila salah satu dari mereka sukses finis di urutan kedua Liga 1 2019, maka berhak mendapatkan tiket cadangan ke Kualifikasi Piala AFC 2020.

Berikut selengkapnya perubahan jadwal pekan terakhir Liga 1 2019:

Sabtu (21/12/19)

Kalteng Putra vs Persija Jakarta pukul 15.30 WIB.

Persela Lamongan vs Semen Padang pukul 15.30 WIB.

Persebaya Surabaya vs Badak Lampung FC pukul 15.30 WIB.

PSIS Semarang vs Bhayangkara FC pukul 18.30 WIB

Minggu (22/12/19)

Persipura Jayapura vs Borneo FC pukul 15.30 WIB.

PSS Sleman vsTira-Persikabo pukul 15.30 WIB.

Barito Putera vs Arema FC pukul 15.30 WIB.

Persib Bandung vs PSM Makassar pukul 15.30 WIB.

Bali United vs Madura United pukul 19.00 WIB.

Persebaya SurabayaPersib BandungPersija JakartaSemen PadangBali UnitedJadwal PertandinganLiga IndonesiaLiga 1Kalteng Putra FC

Berita Terkini