x

Breaking News! Arema FC Resmi Kontrak Eks Pelatih Persib Bandung

Kamis, 2 Januari 2020 11:11 WIB
Penulis: Deodatus Kresna Murti Bayu Aji | Editor: Cosmas Bayu Agung Sadhewo

INDOSPORT.COM - Eks Pelatih Persib Bandung, Mario Gomez, resmi dikontrak Arema FC untuk mengarungi kompetisi sepak bola Liga 1 2020 mendatang.

Mario Gomez yang musim lalu menjadi juru taktik Borneo FC dikontrak Arema FC sebagai pelatih kepala baru hingga Liga 1 2020 selesai.

Baca Juga

Mario Gomez menggantikan pelatih Arema FC sebelumnya yakni Milomir Seslija yang kontraknya tidak diperpanjang oleh manajemen Singo Edan.

Kabar resminya pelatih asal Argentina menukangi Singo Edan setelah Indosport mendapatkan rilis resmi dari Media Officer Arema FC, Sudarmaji.

Mario Gomez akan ditemani oleh tiga asisten pelatih lokal yakni Charis Yulianto, Kuncoro, dan Singgih Pintono.

"Mengawali Tahun Baru 2020, Manajemen Arema FC menyampaikan selamat tahun baru, semoga kedepan  Arema FC mohon didoakan agar dapat berprestasi lebih baik dari tahun tahun sebelumnya," tulis Sudarmaji dalam rilis resminya.

Dalam kesempatan ini, sesuai dengan tahapan kerja persiapan  dalam menghadapi musim kompetisi 2020, Alhamdulillah  pimpinan Manajemen Arema FC telah melakukan ikatan kontrak selama 12 bulan untuk posisi jajaran pelatih musim kompetisi 2020," tambahnya.

Di Liga 1 2019, Arema FC tampil buruk dengan hanya finis di posisi kesembilan klasemen dengan mengoleksi 46 poin. Kedatangan Mario Gomez ke Arema FC diharapkan mampu membuat Singo Edan berjaya di Liga 1 2020.

Baca Juga

Saat menjadi pelatih Borneo FC, ia hampir saja membuat Pesut Etam finis di posisi kedua. Namun hasil buruk di beberapa laga terakhir membuat Borneo FC akhirnya finis di posisi ketujuh klasemen Liga 1 2019.

ArgentinaPersib BandungBorneo FCRuddy WidodoLiga IndonesiaArema FCLiga 1Roberto Carlos Mario Gomez

Berita Terkini