x

Sriwijaya FC Berhasil Gaet Dua Pemain Berlabel Liga 1

Minggu, 5 Januari 2020 21:00 WIB
Kontributor: Muhammad Effendi | Editor: Theresia Ruth Simanjuntak
Manajemen Sriwijaya FC kembali berhasil menemukan kata sepakat dengan tiga pemain buruannya untuk melengkapi skuat di Liga 2 2020.

INDOSPORT.COM - Manajemen Sriwijaya FC kembali berhasil menemukan kata sepakat dengan tiga pemain buruannya untuk melengkapi skuat Laskar Wong Kito di Liga 2 2020.

Dua pemain baru Sriwijaya FC ini berasal dari tim Liga 1, mereka adalah wing-back PS Tira Persikabo, Dery Herlangga, dan bek Persik Kediri, Obet Choiri. 

Sementara satu pemain lagi berasal dari Liga 2, yakni gelandang Cilegon United, Dany Arwin.

Baca Juga

"Kita sudah deal dengan tiga pemain ini. Mereka akan segera gabung di Palembang," ucap Manajer Sriwijaya FC, Hendri Zainuddin, Minggu (5/1/2020).

Dengan bertambahnya tiga pemain ini, maka total ada 10 pemain anyar Laskar Wong Kito yang sudah deal. Beberapa nama masih dalam tahap negosiasi. 

Pelatih dan manajemen sangat optimis, tim bakal rampung sebelum 20 Januari nanti saat latihan perdana. 

Pelatih Kepala Sriwijaya FC, Budiardjo Thalib, menambahkan untuk pemain Persik Kediri, besar kemungkinan bakal ada penambahan lagi. 

"Rencananya ada 4 pemain dari Persik Kediri, tapi sementara ini satu dulu," ujarnya. 

Baca Juga

Pelatih yang berhasil mengantarkan Persik juara Liga 2 musim lalu ini, menegaskan, jika pemain rekrutannya punya tipikal pekerja keras. 

"Mereka pemain muda dan mau bekerja keras," ujar pelatih anyar Sriwijaya FC.

Sriwijaya FCLiga IndonesiaBudiardjo ThalibLiga 2Berita Liga 2

Berita Terkini