x

Bek Kalteng Putra di Liga 1 2019 Masuk Radar PSIS Semarang

Rabu, 8 Januari 2020 12:43 WIB
Penulis: Alvin Syaptia Pratama | Editor: Lanjar Wiratri
Skuat PSIS Semarang

INDOSPORT.COM - PSIS Semarang saat ini tengah memburu pemain belakang sebagai persiapan menghadapi kompetisi Liga 1 2020 mendatang. Bek Kalteng Putra yang berlaga di Liga 1 2019 ini pun menjadi bidikan Laskar Mahesa Jenar.

Manajemen Laskar Mahesa Jenar mengatakan sudah melakukan komunikasi dengan beberapa pemain buruan.

Baca Juga

Terbaru, PSIS secara terang-terangan mengaku telah berkomunikasi dengan pemain belakang Kalteng Putra di Liga 1 2019 yakni Abanda Rahman.

Pihak manajemen klub saat ini tengah mencoba mendatangkan sang pemain ke Semarang supaya mampu menambah kedalaman skuat di kompetisi Liga 1 2020.

"PSIS saat ini memang tengah melakukan komunikasi dengan beberapa pemain incaran di lini belakang. Selain Wahyu Prasetyo yang kemarin bermain di Cilegon, kami juga telah melalukan komunikasi dengan Abanda Rahman yang kemarin main di Kalteng Putra," tutur CEO PSIS, Yoyok Sukawi kepads redaksi berita olahraga INDOSPORT, Rabu (8/1/2020) siang.

"Doakan saja semuanya berjalan dengan lancar dan kami bisa mendatangkan pemain buruan kami," imbuh pria yang juga anggota Exco PSSI ini.

Baca Juga

PSIS saat ini memang membutuhkan tambahan pemain di lini belakang setelah memutuskan melepas Ganjar Mukti. Pemain yang juga anggota TNI AD ini kabarnya akan merapat ke Arema FC.

Jika Abanda Rahman dan Wahyu Prasetyo jadi bergabung dengan klub kebanggaan Panser Biru dan Snex tersebut, maka mereka akan melengkapi komposisi di posisi bek tengah setelah sebelumnya PSIS telah memiliki M. Rio Saputro, M. Tegar Pribadi, dan Safrudin Tahar.

Baca Juga

Selain itu, PSIS dikabarkan telah sepakat dengan Wallace Costa untuk memperpanjang kontrak walaupun belum diumumkan secara resmi.

PSIS SemarangLiga IndonesiaLiga 1Kalteng Putra FCBerita Liga 1

Berita Terkini