Diterpa Badai Cedera, Manchester United Langsung Kedatangan Pemain Baru

Jumat, 10 Januari 2020 03:03 WIB
Editor: Coro Mountana
Diterpa Badai Cedera, Manchester United Langsung Kedatangan Pemain Baru yaitu Cameron Borthwick-Jackson. Diterpa Badai Cedera, Manchester United Langsung Kedatangan Pemain Baru yaitu Cameron Borthwick-Jackson.

INDOSPORT.COM – Diterpa badai cedera jelang lanjutan Liga Inggris melawan Norwich City akhir pekan nanti, Manchester United rupanya langsung kedatangan pemain baru.

Tepatnya, pemain baru muka lama yaitu darah muda bernama Cameron Borthwick-Jackson yang di musim ini dipinjamkan ke klub kasta ketiga Liga Inggris, Tranmere Rovers.

Berdasarkan situs resmi dari Tranmere Rovers, Manchester United memutuskan untuk memanggil kembali Cameron Borthwick-Jackson.

Baca Juga

“Cameron Borthwick-Jackson hari ini ditarik dari pinjamannya oleh Manchester United. Kami berterima kasih kepada Cameron atas semua usahanya di klub dan semoga beruntung,” demikian bunyi pernyataan resmi Tranmere Rovers.

Pelatih Manchester United, Ole Gunnar Solskjaer sendiri tampaknya tanpa pikir panjang langsung memanggil kembali pemain berusia 22 tahun itu akibat badai cedera.

Tercatat mulai dari Harry Maguire, Eric Bailly, Timothy Fosu-Mensah, Marcos Rojo, Diogo Dalot merupakan deretan pemain bertahan Manchester United yang sedang dibekap cedera. Situasi semakin memburuk karena Phil Jones pun masih meragukan kondisinya.

Baca Juga

Cameron Borthwick-Jackson di musim ini bersama Tranmere Rovers memang baru tampil dalam 5 pertandingan, tetapi Ole Gunnar Solskjaer tetap menaruh harapan banyak agar ia mampu melapisi lini pertahanan Manchester United.

Manchester UnitedOle Gunnar SolskjaerNorwich CityCameron Borthwick-JacksonLiga InggrisTranmere RoversBerita Liga Inggris

Berita Terkini