Top 5 News: Eks Persib ke Arema FC Hingga Rekor Pelatih Baru Persija
INDOSPORT.COM - Berikut top 5 news INDOSPORT sepanjang Selasa (14/01/20) kemarin, mulai dari bergabungnya mantan gelandang Persib ke skuat Arema FC hingga rekor pelatih baru Persija yang pernah permalukan Stefano Cugurra Teco.
1. Lewat Kode Unik, Eks Playmaker Persib Selangkah Lagi Menuju Arema FC
Salah satu sub agen ternama, Gabriel Budi Liminto, semakin menguatkan sinyal bahwa kepindahan Oh In-kyun tinggal selangkah lagi menuju Arema FC, jelang bergulirnya kompetisi Liga 1 musim 2020.
Tanda-tanda segera merapatnya In-kyun semakin jelas terbaca melalui keterangan Budi. Sub Agen yang bernaung di bawah bendera agensi PT Indo Bola Mandiri tersebut menjawab pertanyaan awak media dengan sebuah kode unik.
Baca selengkapnya:
Lewat Kode Unik, Eks Playmaker Persib Selangkah Lagi Menuju Arema FC
2. Adu Mahal Harga Skuat Bali United dan Tampines Rovers
Bali United pada Selasa (14/01/20) kemarin mulai menapaki perjuangannya di pentas Asia. Berbekal status jawara Liga 1 2019, skuat asuhan Stefano Cugurra Teco akan mewakili Indonesia pada ajang Liga Champions Asia.
Jelang laga tersebut, menarik disimak tingkat kemahalan harga skuat Bali United dan Tampines Rovers. Disebutkan jika salah satu tim alami kekalahan mutlak dari total market value musim ini.
Baca selengkapnya:
Adu Mahal Harga Skuat Bali United dan Tampines Rovers
3. Biaya Fantastis yang Dikeluarkan Bhayangkara FC untuk Boyong 2 Pemain Asing Baru
Berhasil memboyong dua pemain asing baru jelang bergulirnya kompetisi Liga 1 2020, berikut total biaya yang harus dikeluarkan Bhayangkara FC di bursa transfer.
Diketahui sebelumnya, bahwa Bhayangkara FC baru saja mendatangkan dua legiun asing anyar jelang pembukaan Liga 1 Indonesia musim depan yakni Lee Won-Jae asal Korea Selatan, serta Guy Herve dari Pantai Gading.
Baca selengkapnya:
Biaya Fantastis yang Dikeluarkan Bhayangkara FC untuk Boyong 2 Pemain Asing Baru
4. Catatan Pelatih Baru Persija yang Pernah Permalukan Stefano Cugurra Teco
Persija Jakarta baru saja secara resmi menunjuk Sergio Farias sebagai pelatih di kompetisi Liga 1 2020 mendatang untuk menggantikan Edson Tavares.
Namun jauh sebelum Farias resmi melatih Persija di Liga 1 2020, dirinya pernah mempermalukan mantan juru taktik Macan Kemayoran, Stefano Cugurra Teco.
Baca selengkapnya:
Catatan Pelatih Baru Persija yang Pernah Permalukan Stefano Cugurra Teco
5. Dadakan Harus Tampil di Indonesia Masters, Tontowi Ahmad Pakai Bantuan Polisi ke Istora
Pebulutangkis ganda campuran Indonesia, Tontowi Ahmad kini harus tampil dadakan di Indonesia Masters 2020. Siapa sangka hal ini membuatnya perlu bantuan polisi.
Dilansir unggahan Instastory terbarunya, pebulutangkis berusia 32 tahun tersebut langsung mengendarai mobil dengan tujuan Istora Senayan selaku venue turnamen Indonesia Masters tahun ini.
Baca selengkapnya:
Dadakan Harus Tampil di Indonesia Masters, Tontowi Ahmad Pakai Bantuan Polisi ke Istora