x

Kronologi PSIM Yogyakarta Sukses Datangkan Seto Nurdiyantoro

Rabu, 29 Januari 2020 17:43 WIB
Penulis: Prabowo | Editor: Isman Fadil
Seto Nurdiyantoro saat diperkenalkan menjadi pelatih klub Liga 2 PSIM Yogyakarta.

INDOSPORT.COM - Seto Nurdiyantoro resmi kembali menjadi pelatih PSIM Yogyakarta. Sosok berusia 45 tahun itu akan jadi nahkoda tim Laskar Mataram di kompetisi Liga 2 2020.

Seto diperkenalkan langsung oleh CEO PSIM, Bambang Susanto dan jajaran pengurus di Wisma PSSI, Baciro, Yogyakarta, Rabu (29/1/20). Turut hadir Walikota Yogyakarta, Haryadi Suyuti.

"Kami secara resmi memperkenalkan Mas Seto sebagai pelatih PSIM musim ini," kata Bambang kepada awak media olahraga.

Baca Juga

Nama Seto sebagai calon pelatih PSIM memang sudah menguat sejak beberapa pekan lalu. Terlebih, dilepasnya pelatih berlisensi Pro AFC itu oleh PSS Sleman semakin membuka peluang baginya untuk comeback.

Sementara itu Pembina PSIM Haryadi Suyuti mengaku sejak awal pihaknya langsung mengirim utusan untuk menemui Seto Nurdiyantoro begitu mengetahui sang pelatih sudah tak lagi di PSS.

"Setelah sudah pasti kalau kontrak Seto tak diperpanjang PSS, kami intens pendekatan dengannya dan Alhamdulilah usaha kami berhasil," tandas pria yang juga Walikota Yogyakarta itu.

Baca Juga

Bagi Seto Nurdiyantoro, tugas ini adalah pengalaman kali kedua baginya. PSIM merupakan klub pertama dia sebagai pelatih di kompetisi Divisi Utama 2015 silam, namun kompetisi urung terlaksana karena sanksi FIFA

PSIM YogyakartaLiga IndonesiaLiga 2Bola IndonesiaSeto NurdiyantoroBerita Liga 2

Berita Terkini