x

Menang Telak di Laga Uji Coba, Bima Sakti Soroti Stamina Pemain Timnas U-16

Rabu, 29 Januari 2020 11:35 WIB
Penulis: Fitra Herdian Ariestianto | Editor: Indra Citra Sena
Wahyu Agung pemain timnas Indonesia u-16 di pepet tiga pemain GSI Sidoarjo. Rabu (29/1/20).

INDOSPORT.COM - Timnas Indonesia U-16 berhasil memetik kemenangan mudah atas dua tim lokal asal Jawa Timur dalam ajang trofeo yang berlangsung di Stadion Gelora Delta Sidoarjo pada Rabu (29/1/20).

Ada pun dua tim lokal yang dimaksud adalah GSI Sidoarjo dan tim asal Probolinggo. Timnas Indonesia U-16 meraih total skor 8-0 dari dua kali pertandingan trofeo itu.

Baca Juga

Meski menang mudah di pertandingan trofeo pagi tadi, pelatih Bima Sakti mengaku tak melihat hasil tersebut sebagai tolok ukur kesiapan timnas Indonesia U-16.

"Memang kemenangan bukan tujuan utama. Yang paling penting berusaha menampilkan hasil latihan kami selama ini," kata Bima Sakti selepas pertandingan. 

Selain itu, Bima Sakti menyebutkan bahwa pasukannya sudah mengalami peningkatan cukup signifikan dari segi fisik masing-masing pemain. Mereka memang dibiasakan berlatih dengan intensitas tinggi.

Baca Juga

"Stamina mereka kami genjot, makanya trofeo tadi kami lakukan di pagi hari. Tujuannya biar semakin panas mereka, sehingga dapat teknik dan fisik," tandasnya.

Usai trofeo, Bima Sakti menginstruksikan timnya untuk libur sementara waktu. Sampai mereka kembali berkumpul pemusatan latihan lagi pada 10 Februari 2020.

Timnas Indonesia U-16Timnas IndonesiaBima SaktiLiga IndonesiaStadion Gelora Delta SidoarjoBola Indonesia

Berita Terkini