x

Patut Waspada, 3 Bintang Bhayangkara FC Dapat Beri Kejutan ke Madura United

Senin, 10 Februari 2020 14:00 WIB
Penulis: Tiyo Bayu Nugroho | Editor: Theresia Ruth Simanjuntak

INDOSPORT.COM - Tampaknya ada tiga bintang Bhayangkara FC yang kemungkinan dapat beri kejutan ke Madura United di Piala Gubernur Jatim 2020 dan patut waspada.

Pertandingan Madura United vs Bhayangkara FC bakal berjalan di Stadion Gelora Bangkalan, Jawa Timur, Senin (10/02/20), pukul 19.00 WIB.

Madura United dan Bhayangkara FC tergabung ke dalam Grup A bersama dua wakil Jawa Timur lainnya, Persebaya Surabaya serta Persik Kediri.

Baca Juga

Kepala pelatih Madura United, Rahmad Darmawan, menjelaskan kalau pihaknya akan berusaha untuk memberikan yang terbaik karena ada target yang harus dicapai.

"Jadi, anak-anak bisa terbiasa dengan target sejak target pramusim ini,” kata Rahmad dikutip laman resmi klub, Rabu (05/02/20).

Sementara itu, kepala pelatih Bhayangkara FC, Paul Munster, menjelaskan kalau pihaknya turut membawa seluruh pemain yang ada dalam ajang pramusim ini.

Baca Juga

"Jadi, apapun yang kami lakukan dalam masa pre-season ini, termasuk Piala Gubernur Jatim  2020, adalah bagian dari persiapan kami hadapi Liga 1 2020,” ujar Munster, Senin (03/02/20).

Gelaran pramusim Piala Gubernur Jatim 2020 berjalan sejak 10 hingga 20 Februari. Untuk kick-off akan dimulai pada pukul 15.00 WIB dan 19.00 WIB.

Kendati demikian, ada hal yang patut diwaspadai bersama akan bintang-bintang Bhayangkara FC yang diprediksi bakal memberikan kejutan untuk Madura United.

Baca Juga

Meski hanya pramusim, tetapi para pemain tampaknya bakal bermain maksimal dalam menjalankan instruksi pelatih guna mengamankan tempat utama di Liga 1.

1. Saddil Ramdani

Saddil Ramdani, resmi gabung ke Bhayangkara FC.

Winger muda penuh talenta Bhayangkara FC Saddil Ramdani tampaknya menjadi salah satu bintang yang bakal memberikan kejutan ke Madura United.

Sebab, pada musim 2019 lalu, Saddil bermain untuk klub Liga Super Malaysia Pahang FA. Sehingga performanya kurang terpantau oleh para peserta Liga 1

Sebab ada sejumlah pemahaman taktik hingga gaya bermain yang dipetik oleh Saddil ketika merantau. Maka, bisa saja Saddil menunjukannya di laga nanti.

2. Renan da Silva

Pemain baru Bhayangkara FC, Renan Silva.

Berikutnya, ada maestro lapangan tengah anyar milik Bhayangkara FC Renan da Silva yang diprediksi bakal memberikan kejutan untuk Madura United nanti.

Renan dikenal dengan gelandang serang yang memiliki visi yang bagus dalam melihat peluang dalam memberikan umpan matang.

Tak jarang, Renan kerap membuat peluang sendiri lewat tendangan akuratnya dari luar kotak penalti. Lalu, Renan juga mampu menempatkan diri dalam mencari posisi yang pas dalam mencetak gol.

3. Ezechiel N'Douassel

Ezechiel N’Douassel saat latihan bersama Bhayangkara.

Terakhir, ada striker asal Chad yang baru digaet Bhayangkara FC Ezechiel N'Douassel yang tampaknya dapat memberikan kejutan saat bersua Madura United.

Apalagi, Ezechiel turut menyumbang satu gol debut bersama Bhayangkara FC ketika melakoni laga pramusim melawan Petaling Jaya FC di Siem Reap Super Asia Cup 2020.

Maka dari itu, tren positif tersebut bisa menjadi sinyal berbahaya untuk Madura United. Sebab, Ezechiel bakal tampil maksimal bersama Bhayangkara FC meski ajang pramusim.

Turnamen PramusimMadura United FCLiga IndonesiaStadion Gelora BangkalanBhayangkara FCSaddil RamdaniEzechiel N'DouasselTRIVIARenan da SilvaBola IndonesiaPiala Gubernur Jatim

Berita Terkini