x

Usai Kalahkan Persis, Persib Langsung Genjot Latihan Jelang Kontra PSS

Minggu, 16 Februari 2020 21:40 WIB
Penulis: Deodatus Kresna Murti Bayu Aji | Editor: Yohanes Ishak

INDOSPORT.COM - Tak ada waktu untuk bersantai bagi Persib Bandung usai menang 2-0 atas Persis Solo di laga uji coba di Stadion Manahan, Solo, Sabtu (15/2/2020).

Skuat Persib Bandung di bawah asuhan pelatih Robert Rene Alberts langsung berlatih di Yogyakarta International School (YIS), Minggu (16/2/2020).

Baca Juga

Latihan tersebut dilakukan demi Persib Bandung bisa meraih hasil maksimal dalam laga uji coba berikutnya melawan PSS Sleman di Stadion Maguwoharjo, pada Selasa (17/2/2020).

"Baru tiba di Yogyakarta sekira pukul 12.00 WIB, Persib langsung menggelar sesi latihan di Lapangan Yogyakarta International School (YIS) pukul 14.00 WIB, Minggu 16 Februari 2020," tulis laman resmi Persib Bandung.

Dalam sesi latihan tersebut, dijelaskan oleh laman resmi Persib kalau Robert Rene Alberts memberikan porsi khusus kepada Geoffrey Castillion, Wander Luiz, Zulham Zamrun dan Beni Oktovianto.

Sementara itu, pemain muda Persib, Abdul Aziz, memiliki harapan bisa memperoleh pelajaran berharga kala bersua PSS Sleman dalam laga uji coba.

"Persiapan kita belum selesai. Tanggal 17 nanti kita akan bertanding lawan Sleman. Harapan Aziz kita bisa dapatkan pelajaran berharga lagi di sana," kata Abdul Aziz.

Baca Juga

Sejumlah uji coba di agendakan tim berjulukan Maung Bandung demi bisa berprestasi di kompetisi Liga 1 2020.

Apalagi datangnya sejumlah rekrutan baru membuat Robert Rene Alberts harus memadukan permainan Persib Bandung supaya menjadi solid.

Persib BandungPSS SlemanPersis SoloStadion Manahan SoloRobert Rene AlbertsStadion MaguwoharjoLiga IndonesiaLiga 1

Berita Terkini