x

Temukan Kelemahan Liverpool, Atletico Madrid Siapkan Rencana Khusus

Selasa, 18 Februari 2020 11:44 WIB
Penulis: Arif Budi Setyanto | Editor: Nugrahenny Putri Untari
Saul Niguez (kiri) mengatakan Atletico Madrid harus menerapkan strategi khusus menghadapi Liverpool di babak 16 besar Liga Champions musim ini.

INDOSPORT.COM - Saul Niguez ternyata memiliki rencana khusus menjelang laga Atletico Madrid vs Liverpool di leg pertama 16 besar Liga Champions, Rabu (19/02/20) dini hari WIB.

Atletico Madrid akan menghadapi lawan berat, Liverpool, di Wanda Metropolitano. Dalam laga ini, The Reds diunggulkan karena tren positif yang mereka catatkan.

Liverpool sampai saat ini belum mengalami kekalahan di Liga Inggris dan tak tergoyahkan di puncak. Sementara itu, Atletico Madrid masih inkonsisten di LaLiga Spanyol dan ada di peringkat keempat, kalah dari Getafe.

Baca Juga

Meski begitu, Saul Niguez percaya Atletico Madrid akan membuat Liverpool frustrasi di pertemuan pertama mereka di babak 16 besar Liga Champions.

Pasalnya, Saul Niguez sendiri sudah mempunyai rencana khusus untuk menghentikan The Reds yang disebut bisa bermain menekan layaknya binatang yang tak kenal lelah.

Nah untuk menyulitkan Liverpool, Niguez mengatakan bahwa Los Rojiblancos akan bermain lebih dalam, sehingga permainan Liverpool tidak akan berkembang dan mereka menjadi frustrasi.

Baca Juga

"Liverpool sangat lengkap, mereka tim yang hebat di semua lini. Akan tetapi, mereka akan kesulitan jika Anda bermain lebih ke dalam. Hal itu karena mereka sangat bagus dalam segi transisi," ucap Saul dikutip dari The Guardian.

Saul Niguez mengatakan hal itu karena ia menonton laga Liverpool melawan Norwich. Saat itu ia menyadari The Reds kesulitan melawan Norwich, bahkan hampir tak bisa menang.

Menurut Saul, beruntung Liverpool memiliki sosok Sadio Mane yang di laga itu melakukan kontrol bola sangat cemerlang, hingga akhirnya bisa memecahkan kebuntuan Liverpool.

Atletico MadridLiverpoolLiga ChampionsSaul NiguezSepak BolaBerita Liga Champions Eropa

Berita Terkini