Usai Menang atas Torino, AC Milan Bakal Kehilangan 2 Beknya
INDOSPORT.COM – AC Milan telah mengonfirmasi bakal kehilangan dua beknya setelah berhasil memenangkan pertandingan Serie A Liga Italia pekan ke-24 melawan Torino.
Seperti yang diketahui, AC Milan sukses mengamankan tiga poin usai mengalahkan Torino dengan skor 1-0 di San Siro, Selasa (18/02/20) dini hari WIB.
Kemenangan yang diraih lewat gol semata wayang Ante Rebic tersebut nyatanya membawa dampak kurang baik bagi AC Milan. Karena mereka harus kehilangan beknya.
Itu terjadi ketika Simon Kjaer dipastikan mengalami cedera paha pada pertandingan AC Milan vs Torino beberapa hari lalu.
Bek berkebangsaan Denmark tersebut harus ditarik keluar pada babak pertama dan harus menepi sejenak dari aktivitas AC Milan di Serie A Liga Italia.
Sementara itu, bek kanan AC Milan, Alexis Saelemaekers juga dikabarkan mengalami cedera pergelangan kaki. Menurut laporan Football Italia, kondisi sang pemain akan diperiksa dalam waktu dekat.
Berbeda dengan Kjaer, Saelemaekers sendiri memang tidak diberikan kesempatan tampil pada pertandingan AC Milan vs Torino.
Dengan begitu, AC Milan harus kehilangan dua beknya dalam waktu yang belum ditentukan. Ini pun diperkirakan akan mengganggu konsentrasi mereka di Serie A Liga Italia.
AC Milan juga telah melaporkan bahwa Hakan Calhanoglu, Mateo Musacchio dan Lucas Biglia masih melakukan sesi latihan individual terpisah.