Liverpool Kalah di Piala FA, Klopp Berang Minamino Diabaikan
INDOSPORT.COM – Jurgen Klopp sangat menyayangkan para pemain Liverpool yang kerap melewatkan kesempatan memberi umpan kepada bek asal Jepang, Takumi Minamino, pada pertandingan piala FA melawan Chelsea, Rabu (04/03/20). Klopp berang karena Minamino seolah diabaikan saat kondisinya memungkinkan untuk memberi umpan.
Liverpool baru saja dikandaskan Chelsea dengan skor akhir 0-2 di ajang perdelapanfinal Piala FA yang berlangsung di Stamford Bridge. Dua gol The Blues itu dicetak oleh Willian dan Ross Barkley.
Ditemui usai pertandingan, Jurgen Klopp sejatinya tidak mempermasalahkan hasil akhir pertandingan tersebut. Namun, dirinya menyoroti kerjasama lini belakang The Reds yang dirasa kurang bagus, terutama antara Neco Williams dan Takumi Minamino.
“Takumi (Minamino) bermain sangat bagus. Kita harus sering memanfaatkannya lebih sering,” kata Klopp dilansir dari Sport Metro.
“Jika Neco (Williams) lebih sering melihatnya (Minamino), dia benar-benar dalam posisi kosong, dia bisa memberi umpan silang. Jika ini terjadi maka hal itu sangat membantu sekali,” lanjut Klopp.
Kekalahan Liverpool di kandang Chelsea ini menjadikannya sebagai kekalahan ketiga di kandang lawan secara berturut-turut.
Pada musim ini, Liverpool telah kalah tiga kali di kandang lawan. Mulai dari saat melawan Atletico Madrid di Wanda Metropolitano dalam ajang 16 besar Liga Champions dengan skor 0-1, lalu di kandang Watford dengan skor 0-3, dan terkini di kandang Chelsea dengan skor 0-2.