Bisakah Manchester City Tembus Perempatfinal Liga Champions Musim Ini?
INDOSPORT.COM - Menggenggam kemenangan 2-1 pada leg pertama 16 besar, bisakah Manchester City mengatasi Real Madrid untuk melenggang ke perempatfinal Liga Champions 2019/20?
Ajang Liga Champions 2019/20 sudah memasuki fase 16 besar. Pekan depan akan digelar leg kedua untuk menentukan tim mana yang lolos ke perempatfinal.
Adapun Manchester City sudah mengantongi kemenangan 2-1 atas Real Madrid pada leg pertama di Santiago Bernabeu, Kamis (27/02/20) dini hari WIB.
Lolos ke perempatfinal pun begitu didambakan Man City demi kian dekat ke trofi. Terlebih, mereka nyaris dipastikan gagal mempertahankan gelar Liga Inggris, sehingga gelar Liga Champions diharapkan bisa menyelamatkan musim 2019/20.
Belum lagi, The Citizens baru-baru ini dijatuhi hukuman berat oleh UEFA, yakni larangan tampil di Liga Champions untuk musim 2020-2021 dan 2021-2022 karena melanggar aturan Financial Fair Play (FFP).
Hal ini berarti hanya menyisakan satu kesempatan lagi bagi Pep Guardiola memenangkan trofi itu sebelum kontraknya berakhir pada musim panas 2021.
Sebelumnya, Pep Guardiola telah mengatakan ambisinya untuk memenangkan trofi Liga Champions. Eks pelatih Barcelona dan Bayern Munchen itu berkata, meski sudah pernah memenangi kompetisi itu, pelatih berusia 48 tahun itu masih memimpikan juara setelah tujuh musim penuh belum atau bahkan mencapai final lagi.
Jadi, akankah the Sky Blues melangkah lebih jauh lagi atau apakah mereka harus menunggu sampai musim 2022/23 untuk mendapatkan The Big Ear Trophy?
Yang jelas, kesempatan buat pasukan Guardiola terbuka lebar berkat kemenangan tandang itu. Terutama, leg kedua 16 besar Liga Champions 2019/20 pada Rabu (18/03/20) dini hari WIB akan berlangsung di hadapan fans sendiri di Stadionj Etihad.
Tentu saja, ini adalah kompetisi knock-out, dan apa pun bisa terjadi. Real Madrid pasti ingin membalikkan keadaan pada leg kedua. Man City pantang membuat kesalahan di tahap akhir turnamen yang sudah sering terjadi. Karena, sejatinya, The Citizens sudah memiliki apa yang diperlukan untuk melangkah jauh di Liga Champions musim ini.
Penulis: Andre Febriansyah