x

Demi Akali Aturan FIFA, Chelsea Bakal Beli Klub Skotlandia

Minggu, 8 Maret 2020 15:52 WIB
Penulis: Yosef Bayu Anangga | Editor: Arum Kusuma Dewi
Gelandang Chelsea Billy Gilmour (kiri) dan pelatih The Blues Frank Lampard (kanan).

INDOSPORT.COM - Kabar menarik datang klub Liga Inggris, Chelsea. Bukannya sekadar membeli pemain, klub asal London ini justru dikabarkan akan membeli sebuah klub Skotlandia.

Daily Mail menyebut langkah ini dilakukan Chelsea untuk mengakali aturan baru yang akan diterapkan musim depan. Dalam aturan tersebut, jumlah pemain yang bisa dipinjamkan suatu klub kepada klub lain akan dibatasi.

Aturan ini tentu akan mengganggu kebiasaan Chelsea yang menumpuk pemain muda dan kemudian meminjamkannya kepada klub lain selama beberapa tahun terakhir.

Baca Juga

Tahun lalu The Blues bahkan tercatat meminjamkan 41 pemainnya ke klub lain. Dalam daftar tersebut termasuk pula nama-nama seperti Kurt Zouma, Fikayo Tomori, dan Mason Mount yang musim ini mulai tampil bersama tim utama Chelsea.

Maka, demi mengakali aturan tersebut, Chelsea disebut-sebut akan membeli sebuah klub lain. Dengan pembelian tersebut, manajemen Chelsea bisa mengirimkan para pemainnya ke klub “anak” mereka itu secara permanen, lalu mendatangkannya kembali dengan menanamkan opsi khusus dalam kontrak sang pemain.

Langkah ini akan melenyapkan kebutuhan Chelsea untuk meminjamkan pemain-pemainnya ke klub lain, sekaligus memberikan kesempatan bermain kepada pemain-pemain tersebut. 

Kesempatan ini diklaim juga akan memberikan pengaruh bagus bagi para pemain muda lokal Skotlandia. Para pemain ini akan mendapatkan banyak ilmu dengan berlatih bersama bintang-bintang muda Chelsea yang memiliki kualitas di atas rata-rata

Chelsea kini tengah mengamati secara teliti satu klub Skotlandia yang belum bisa diungkapkan namanya kepada publik, namun manajemen akan memastikan tidak ada aturan yang dilanggar sebelum melanjutkan rencana ini.

Langkah Chelsea ini kemungkinan akan terhambat aturan yang melarang seorang memiliki lebih dari satu klub di negara-negara yang berbeda. Namun, pemilik Chelsea, Roman Abramovic diprediksi akan melanjutkan upaya ini dengan menggunakan nama orang lain untuk membeli klub Skotlandia tersebut.

Baca Juga

Sementara itu, Chelsea akan melanjutkan upaya mereka mempertahankan posisi empat besar Liga Inggris, Minggu (08/03/20) malam nanti. The Blues akan menjamu Everton dalam laga yang akan digelar pukul 21.00 WIB itu.

ChelseaSkotlandiaLiga InggrisBerita Liga Inggris

Berita Terkini