Real Madrid Punya Opsi Kedua Jika Gagal Boyong Donnarumma dari AC Milan
INDOSPORT.COM - David De Gea menjadi opsi kedua Real Madrid jika Los Blancos gagal memboyong Gianluigi Donnarumma dari AC Milan.
Baru-baru ini, ada banyak spekulasi mengenai masa depan penjaga gawang muda AC Milan itu, di tengah kisruh manajemen Rossoneri.
Di sisi lain, kontrak Donnarumma di San Siro akan berakhir pada Juni 2021 dan hingga kini klub belum menunjukkan gerak-gerik akan memperpanjang masa bakti pemain berusia 21 tahun tersebut.
Hal tersebut membuat produk akademi Milan itu berkemungkinan dilepas Diavolo pada bursa transfer musim panas mendatang agar klub bisa mendapatkan keuntungan lebih dari penjualan sang pemain.
Secara performa, Donnarumma memang menjadi kiper utama dan andalan Rossoneri. Musim ini, ia sudah memainkan 26 laga di Serie A dan Coppa Italia untuk AC Milan.
Dilansir dari MilanNews, sejumlah klub besar, seperti Real Madrid, Chelsea, dan Paris Saint-Germain, dilaporkan tengah melirik Donnarumma. Kabarnya klub peminat sudah menghubungi agen sang pemain dan menawari Donnarumma gaji 8 juta euro (Rp128 miliar).
Pilihan kedua yang paling potensial bagi Real Madrid adalah kiper Manchester United, David De Gea. Namun, raksasa LaLiga harus merogoh kocek dalam-dalam pasalnya nilai klausul pelepasan sang pemain berada di angka 80 juta euro (Rp1,3 Triliun).
Harga tersebut bisa lebih mahal, mengingat pemain Timnas Spanyol itu baru memperpanjang kontraknya di Old Trafford hingga empat tahun mendatang.