Tiru Serie A Italia, LaLiga Spanyol Rencanakan Tanding Secara Tertutup
INDOSPORT.COM - Pihak penyelenggara kompetisi sepak bola kasta tertinggi di Spanyol, LaLiga, dikabarkan bakal meniru cara Serie A Italia yang melangsungkan pertandingan secara tertutup atau tanpa penonton.
Kompetisi sepak bola kasta tertinggi di Italia, Serie A Italia, selama ini memang melanjutkan perhelatan tersebut secara tertutup atau tanpa penonton setelah adanya penyebaran virus corona di Italia. Dengan tanpa penonton, maka para pemain tetap aman dari potensi terinfeksi.
Meskipun corona belum banyak menyebar ke Spanyol, tapi tetap ada kekhawatiran tersebut. Sehingga, melansir dari laman portal berita olahraga Football Espana, pihak LaLiga dikabarkan menjajaki kemungkinan untuk melakukan pertandingan-pertandingan mereka secara tertutup.
Rencana ini bermula dari beberapa laga Eropa seperti Liga Europa dan Liga Champions musim ini, di mana beberapa klub LaLiga menjalani pertandingan melawan klub-klub Serie A, seperti Sevilla yang harus menghadapi AS Roma, Getafe yang harus melawan Inter Milan, Barcelona yang melawan Napoli, dan Valencia vs Atalanta.
Dengan situasi tersebut, maka pihak penyelenggara takut jika laga-laga itu membawa wabah ke Spanyol. Sehingga, mereka berencana untuk menggelar pertandingan secara tertutup. Namun kabarnya, rencana tersebut hanya untuk pekan depan saja (pekan ke-28).
kasus virus corona di Spanyol memang tidak sebanyak di Italia, di mana baru teridentifikasi 1204 kasus. Namun, tentu jumlah yang sudah mencapai 1000 lebih, ditambah lagi ada kabar bahwa sebanyak 205 kasus baru muncul di Spanyol, tentu memberikan keresahan tersendiri bagi LaLiga.
Akan tetapi, pihak penyelenggara belum memberikan kepastian mereka terkait rencana tersebut. Sehingga, bisa jadi mereka membatalkan niat untuk menggelar pertandingan secara tertutup dan tetap dibuka untuk umum. Namun, jika kasusnya makin bertambah, kemungkinan besar LaLiga bakal seperti Serie A, bukan saja ditutup, tapi ditunda sampai bulan depan.
Sampai pekan ke-27, Barcelona mampu kembali memuncaki klasemen kompetisi sepak bola LaLiga Spanyol dengan torehan 58 poin, hasil dari 18 kali menang, empat kali imbang, dan lima kali kalah. Di posisi dua, ada Real Madrid yang memiliki 56 poin, hasil dari 16 kali menang, delapan kali imbang, dan tiga kali kalah.