Baru Saja Gilas Madura United, Skuat Bali United Langsung Dapat 'Bonus'
INDOSPORT.COM - Bali United memutuskan untuk memberikan jatah libur kepada para pemain setelah menekuk Madura United 3-1 dalam lanjutan Liga 1 2020 di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Minggu (15/3/20). Mereka diberi jatah libur selama empat hari.
Status kompetisi Liga 1 2020 saat ini tengah diliburkan dua pekan. Sejatinya tak berpengaruh apa pun bagi para peserta karena sebelum penetapan darurat Virus Corona, kompetisi memang akan dijeda karena ada agenda FIFA Match Day.
Mayoritas klub memanfaatkan momentum ini untuk memberi jatah libur. Bali United termasuk tim yang memberi jatah libur pada para pemain setelah tim menjalani aktivitas superpadat di kompetisi Asia maupun domestik.
"Kami istirahat dulu empat hari, kemudian kami harus tetap bekerja keras mempersiapkan untuk pertandingan berikutnya melawan Persiraja Banda Aceh," ucap pelatih Bali United, Stefano Cugurra.
Teco, sapaan akrab Stefano Cugurra, mengakui bahwa sejauh ini program Bali United tak ada perubahan. Dia berharap situasi dunia, khususnya Indonesia, segera pulih seperti sedia kala.
"Berdasarkan jadwal, kami akan bermain lagi tanggal 4 April di kandang Persiraja Banda Aceh. Mudah-mudahan saja tetap seperti ini," pungkas Stefano Cugurra.
Pada April mendatang, Bali United akan menjalani jadwal padat. Selain fokus di Liga 1, mereka juga harus menghadapi pertandingan hidup-mati penentu kelanjutan nasib di Piala AFC 2020.