x

Virus Corona di Prancis Kian Meluas, Kylian Mbappe Mulai ‘Turun Tangan’

Minggu, 29 Maret 2020 15:06 WIB
Penulis: Ade Gusti | Editor: Isman Fadil
Kylian Mbappe dapat penghargaan Ligue 1 Player of the Year.

INDOSPORT.COM – Superstar sepak bola Prancis, Kylian Mbappe, telah menyumbangkan sejumah dana besar untuk membantu negaranya tengah dilanda wabah virus corona.

Dilansir dari situs AS, Mbappe menyumbangkan dana kepada yayasan amal yang berbasis di Paris, Abbe, Pierre Foundation, yang turut andil membasmi wabah virus corona.

Baca Juga
Baca Juga

Yayasan tersebut tidak menyebutkan dengan pasti berapa jumlah dana yang disumbangkan striker Paris Saint-Germain. Namun, yayasan merasa berterima kasih atas kedermawanan sang pemain.

“Prihatin dengan dampak krisis kesehatan serius yang sedang menyerang negara kita, namun akibat yang bisa ditimbulkan pada orang orang-orang yang paling rentan, Kylian Mbappe baru saja menyumbang dana yang sangat besar untuk mendukung Abbe Pierre Foundation,” tulis yayasan itu dalam sebuah pernyataan.

Yayasan tersebut juga menjelaskan dana besar yang diberikan Mbappe ini akan digunakan untuk tindakan pertolongan pertama, berupa akses air dan sanitasi bagi orang-orang dalam situasi yang sangat berbahaya, akses ke makanan dan tempat tinggal bagi tuna wisma,” lanjut mereka.

“Yayasan mengirimkan rasa terima kasih yang paling tulus kepada Kylian Mbappe atas kedermawanan dan perhatiannya terhadap orang-orang yang sangat rentan,” yayasan mengakhiri pernyataannya.

Wabah wirus corona telah melanda sebagian besar wilayah Prancis. Otoritas kesehatan Prancis melaporkan ada 319 kematian baru pada hari Sabtu (28/03/20), naik 16% pada hari sebelumnya menjadi total 2.314 kematian.

Baca Juga
Baca Juga

Jumlah kasus infeksi yang diketahui naik menjadi 37.575 per hari Sabtu dari 32.964 sehari sebelumnya. Masifnya dampak virus Corona ini pun telah membuat Ligue 1 Prancis menangguhkan kompetisi hingga waktu yang belum ditentukan.

PrancisLigue 1 PrancisBola InternasionalKylian MbappeBerita Liga PrancisVirus Corona

Berita Terkini