Perangi Virus Corona, Sulut United Lelang 9 Jersey Musim 2020
INDOSPORT.COM - Klub Liga 2 Sulut United benar-benar serius untuk memerangi pandemi virus Corona di Indonesia. Kini, mereka mengadakan lelang sembilan jersey musim 2020 buatan apparel lokal, Classiconesia.
Sebelumnya manajer Muhammad Ridho dan dua pemain Sulut United (Daud Kotulus dan Herrie Lontoh) silih berganti memberikan imbauan kepada masyarakat. Sebagai dukungan untuk pemerintah dalam menekan laju penularan virus Corona.
Dalam proses pelelangan jersey, Sulut United berkolaborasi dengan Asosiasi Pesepakbola Profesional Indonesia (APPI). Juga dengan Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (HIPMI) Provinsi Sulawesi Utara.
"Kami mengajak semua pihak untuk bersinergi membantu dan memberi dukungan kepada tenaga medis sebagai garda terdepan menanggulangi wabah pandemi Covid-19," ungkap Manajer Sulut United, Muhammad Ridho, Senin (06/04/20).
"100 persen hasil lelang akan kami donasikan ke penanggulangan Covid-19. Ini hanya merupakan aksi kecil namun menjadi semangat bagi mereka yang sedang berjuang melawan Covid-19," tambahnya kepada INDOSPORT.
Jersey yang dipakai I Made Wirahadi dkk. saat melawan PSBS Biak pada Minggu (15/03/20) lalu, bakal dilelang nantinya. Laga tersebut terjadi pada pekan pertama Liga 2 2020 sebelum pada akhirnya dihentikan keesokan harinya oleh PSSI dan PT LIB.
"Lelang dimulai pada tanggal 8 sampai 11 April 2020, totalnya sembilan jersey yang dilelang. Jadi sehari ada dua dan hari terakhir satu jersey yang dilelang," jelas Project Manajer Sulut United, Syalomita Karen, kepada INDOSPORT, Senin (06/04/20).
Adapun untuk aturan lelang dan termasuk harga awal yang ditetapkan, akan dijabarkan diseluruh akun ofisial Sulut United. Untuk saat ini, manajemen klub berjuluk Hiu Utara ini baru menginfokan bahwa proses lelang dimulai pukul 12.00 hingga 20.00 WITA.