Gelar Latihan Awal Juni, Arema FC Adopsi Sistem Racikan Legenda Italia
INDOSPORT.COM - Arema FC mempertimbangkan untuk mengadopsi sistem klub yang ditangani Fabio Cannavaro, mantan bek timnas Italia, saat memulai program latihan usai melewati masa darurat pandemi virus corona, awal Juni mendatang.
Keberadaan Mario Gomez disebut sebagai nilai plus bagi metode brilian tersebut lantaran sang pelatih masih punya koneksi yang kuat di China berkat pengalaman berkarier di sana.
Gomez pernah memegang South China FC di Liga Utama Hong Kong yang satu kawasan dengan China. Sementara Fabio Cannavaro kini melatih Guangzhou Evergrande, salah satu raksasa Liga Super China sekaligus partisipan rutin Liga Champions Asia selama beberapa tahun terakhir.
"Coach Mario Gomez memberikan gambaran soal sistem latihan di timnya Fabio Cannavaro. Bisa jadi akan diterapkan di sini saat latihan Arema FC nanti," kata General Manager Ruddy Widodo, Selasa (14/4/20).
Partisipasi pemain secara berangsur ini memang bertujuan menangkal kemungkinan masih adanya potensi virus corona yang menyebar lewat kerumunan orang.
"Di sana, sistem latihan diikuti pemain secara berangsur, mungkin 10 pemain dulu dan seterusnya karena memang masih dalam periode recovery (atas pandemi virus corona)," jelasnya.
Arema FC diketahui menargetkan awal Juni sudah kembali mempersiapkan tim setelah batal melakukannya pada awal Mei, itu pun dengan syarat. Apa lagi kalau bukan kompetisi Liga 1 berlanjut pada awal Juli, usai masa tanggap darurat virus corona dinyatakan selesai oleh pemerintah.