x

Tim Pelatih Terus Awasi Gerak-gerik Pemain Persib Selama Libur

Minggu, 19 April 2020 01:58 WIB
Penulis: Deodatus Kresna Murti Bayu Aji | Editor: Yohanes Ishak
Ditundanya kompetisi Liga 1 2020 karena pandemi virus corona membuat seluruh pemain Persib Bandung diliburkan dan diwajibkan latihan di rumah.

INDOSPORT.COM - Ditundanya kompetisi Liga 1 2020 karena pandemi virus corona membuat seluruh pemain Persib Bandung diliburkan dan diwajibkan latihan di rumah.

Meski berlatih secara pribadi di kediaman masing-masing, tim pelatih Persib Bandung tetap memantau perkembangan mereka secara ketat.

Baca Juga
Baca Juga

Dilansir dari laman resmi Persib, Pelatih Maung Bandung, Robert Rene Alberts, mengungkapkan kalau tim pelatih sudah diberikan tugas untuk menghubungi pemain satu per satu.

Gerak-gerik para pemain akan selalu di awasi, mulai dari keseriusan dalam latihan hingga pola makan mereka.

"Apa yang kami lihat dari pemain, setelah mengecek dan menghubungi mereka, mereka ternyata masih termotivasi dalam melakukan latihan. Mereka senang dengan apa yang dikerjakan seminggu terakhir," kata Robert, Sabtu (18/4/2020).

"Mereka melakukan semua latihan dan kelihatannya semua positif," ucapnya menambahkan.

Keseriusan para pemain tersebut juga tak lain karena ada anggota keluarga yang selalu mendampingi latihan di rumah.

Seperti halnya pemain belakang Persib Bandung, Henhen Herdiana, yang mengungkapkan kalau keluarga selalu membuat mood tetap bagus.

Baca Juga
Baca Juga

"Alhamdulillah ada keluarga yang buat mood tetap bagus. Main sama anak di rumah. Maksimalkan waktu dengan keluarga saja karena jarang dulu bisa seperti ini," ujar Henhen.

Sebelum kompetisi dihentikan, Persib Bandung sukses menempati posisi puncak klasemen sementara Liga 1 2020 dengan perolehan sembilan poin dari tiga laga.

Persib BandungRobert Rene AlbertsMaung BandungLiga IndonesiaHenhen HerdianaVirus CoronaLiga 1 2020

Berita Terkini