x

Salut! Boaz Solossa Lelang Jersey Debutnya di Timnas Indonesia

Senin, 4 Mei 2020 15:45 WIB
Penulis: Sudjarwo | Editor: Ivan Reinhard Manurung
Kapten klub Liga 1 Persipura Jayapura, Boaz Solossa kembali melelang jersey kenangannya sebagai upaya bantuan terhadap tim medis dalam menangani virus corona.

INDOSPORT.COM - Setelah sukses menggelar lelang jersey keduanya sebagai upaya bantuan terhadap tim medis dalam menangani pandemi virus corona, kapten klub Liga 1 Persipura Jayapura, Boaz Solossa kembali melelang jersey kenangannya.

Kali ini, pemain yang akrab disapa Bochi ini melelang sebuah jersey yang dikenakannya saat melakukan debut perdana di tim nasional Indonesia.

Baca Juga
Baca Juga

Jersey tersebut merupakan jersey away Timnas Indonesia yang digunakan pada ajang Piala Tiger 2004 di Vietnam.

Melalui akun Instagram bernama @iamgabrielmascot, Boaz bakal melelang jersey miliknya itu mulai Selasa (5/5/20) besok.

Jersey Piala Tiger 2004 ini merupakan jersey bersejarah dalam karier Boaz Solossa. Di mana dalam ajang tersebut merupakan debut perdananya bersama timnas Indonesia dan sepak bola profesional. Di ajang itu, Boaz Solossa baru berusia 18 tahun.

Hasil penjualan jersey ini akan diserahkan sepenuhnya kepada tim medis di Papua untuk menangani pandemi virus corona.

Baca Juga
Baca Juga

Sebelumnya, Boaz sukses melelang jersey Persipura miliknya yang dikenakan pada ajang ISC 2016 di harga Rp25 juta dalam lelang pertama. Sementara di lelang kedua, Jersey dan celana timnas Indonesia Piala AFF 2016 miliknya laku di harga Rp11 juta.

Boaz SolossaPersipura JayapuraJerseyTimnas IndonesiaLiga IndonesiaLiga 1Bola IndonesiaBerita Liga 1Virus Corona

Berita Terkini