Liga 2 Belum Jelas, Persijap Pilih Tutup Mulut Soal Opsi Tanpa Penonton
INDOSPORT.COM - Manajemen Persijap Jepara belum mau berbicara terlalu jauh soal segala kemungkinan di kompetisi Liga 2 2020, termasuk soal opsi tanpa penonton.
Klub promosi asal Jawa Tengah ini justru lebih suka memikirkan apakah Liga 2 2020 benar-benar akan dilanjutkan atau tidak oleh PSSI dan PT Liga Indonesia Baru (LIB) selaku operator kompetisi.
“Sebelum bicara soal opsi tanpa penonton, kita tunggu dulu status kompetisinya. Kalau memang sudah ada keputusan apakah lanjut atau tidak, baru bisa bahas soal itu,” tutur Manajer Persijap, Arief Setiadi kepada redaksi berita olahraga INDOSPORT, Selasa (5/5/20).
Opsi menggelar pertandingan liga tanpa penonton memang sempat mencuat karena dianggap bisa mengurangi jumlah massa yang berkerumun di sepak bola Indonesia.
Namun, opsi tersebut tampaknya mendapat beberapa penolakan. Bahkan klub Liga 1 seperti PSIS Semarang saja tak setuju karena akan berdampak terhadap pemasukan klub serta berkaitan dengan sponsor.
Sementara itu, manajemen Persijap Jepara lebih memilih fokus meminta kepastian kepada PT LIB daripada memikirkan opsi format pertandingan Liga 2 2020.
“Kalau kami fokus kejelasan kompetisi dulu, yang terbaik bagi semua dijalankan dulu. Jangan bicara terlalu jauh soal format pertandingan,” cetus Arief Setiadi.
Hingga Selasa (5/5/20), PT LIB dan PSSI memang belum memberi keputusan soal kelanjutan kompetisi baik Liga 1 maupun Liga 2. Klub-klub peserta dari dua kompetisi tersebut kini tengah menunggu keputusan akhir usai mengirimkan surat ke operator liga terkait masukan tentang kompetisi.