x

Juventus Korbankan Satu Pemain Demi Rekrut Zaniolo dari AS Roma

Kamis, 7 Mei 2020 15:56 WIB
Penulis: Arif Budi Setyanto | Editor: Lanjar Wiratri

INDOSPORT.COM - Klub raksasa Serie A Italia, Juventus sangat berhasrat untuk merekrut wonderkid AS Roma, Nicolo Zaniolo.

Juventus sedang menyusun rencana untuk mendapatkan Nicolo Zaniolo dari AS Roma. Si Nyonya Tua bahkan rela untuk mengorbankan Federico Bernardeschi.

Dilansir dari Football Italia, Juventus akan memasukkan nama Bernardeschi dalam penawaran untuk merekrut Zaniolo. Juventus pun optimis bahwa AS Roma akan menerima tawaran ini.

Baca Juga
Baca Juga

Pasalnya, AS Roma yang sejatinya ingin mempertahankan Zaniolo sedang dalam kondisi sulit. Akibat pandemi virus Corona, I Lupi kesulitan dalam segi finansial.

Kondisi tersebut yang kemudian dimanfaatkan Bianconeri untuk memboyong Zaniolo. Sebab, Juventus tak hanya akan memberikan uang saja, melainkan tambahan pemain kepada Roma.

Sementara itu, Bernardeschi sendiri dikorbankan oleh Juventus karena ia tak masuk dalam rencana Maurizio Sarri. Ia hanya menjadi starter di Juventus sebanyak sembilan kali di bawah asuhan Sarri.

Baca Juga
Baca Juga

Sedangkan Nicolo Zaniolo saat ini sedang menjalani masa pemulihan dari cedera. Zaniolo terpaksa menepi dari lapangan karena mengalami cedera lutut pada Januari lalu.

Serie A ItaliaJuventusAS RomaLiga ItaliaNicolo ZanioloSepak BolaBerita Liga Italia

Berita Terkini