x

Inter Milan Nego MU untuk Perpanjang Masa Pinjaman Alexis Sanchez

Senin, 1 Juni 2020 12:12 WIB
Penulis: Ade Gusti | Editor: Yosef Bayu Anangga
Inter Milan mencoba membujuk Manchester United untuk memperpanjang masa pinjaman Alexis Sanchez di Giuseppe Meazza sampai akhir musim.

INDOSPORT.COM – Inter Milan mencoba membujuk Manchester United untuk memperpanjang masa pinjaman Alexis Sanchez di Giuseppe Meazza sampai akhir musim.

Laporan dari media Inggris, Sky Sport, menyebutkan bahwa Inter Milan berharap Sanchez bisa membuktikan nilainya pada pertandingan lanjutan Serie A Italia sampai akhir musim 2019-2020.

Baca Juga
Baca Juga

Dipahami bahwa masa pinjaman Sanchez akan habis pada akhir Juni 2020. Sementara, Inter Milan sendiri harus berjibaku melanjutkan Serie A Italia yang sempat terhenti sejak Maret lalu akibat pandemi virus corona.

Dengan laga tunda yang akan berlangsung 13 Juni dan sisa pertandingan baru mulai digelar 20 Juni, Inter Milan membutuhkan perjanjian kontrak baru dengan Manchester United agar Sanchez bisa menyelesaikan musimnya di kota Milan.

Sampai saat ini, Inter Milan memang masih belum yakin apakah penyerang berkebangsaan Chile itu layak berseragam Inter secara permanen. Pasalnya, sejak bergabung musim panas 2019 lalu, kontribusi Sanchez untuk klub masih dirasa kurang.

Selama bergabung dengan Inter, Sanchez tak bisa bermain maksimal karena cedera. Ia baru bermain 15 laga untuk tim asuhan Antonio Conte itu. Dari penampilannya itu, dia baru mengemas satu gol.

Baca Juga
Baca Juga

Lanjutan Serie A Italia nanti tentunya akan jadi pertaruhan nasib Sanchez di musim depan. Bila gagal menyegel kontrak permanen dengan Inter, bukan tidak mungkin Sanchez akan kembali ke negara asalnya.

Sanchez yang dianggap pemain gagal di mata Manchester United merupakan pahlawan di negaranya. Dia mencatat 43 gol dalam 132 pertandingan untuk tim nasional Chile, termasuk memainkan peran penting dalam menenangkan gelar bersejarah Copa America.

Bursa TransferManchester UnitedChileInter MilanAlexis SanchezBerita Liga ItaliaBerita Bursa Transfer

Berita Terkini