Liga 2 Hendak Dilanjutkan, PSBS Biak Minta LIB Bayar Subsidi Tahap Dua
INDOSPORT.COM - Manajemen klub Liga 2 asal Papua, PSBS Biak menyatakan sepakat dengan wacana kompetisi sepak bola Indonesia yang bakal digulirkan kembali sekitar September atau Oktober nanti.
Namun, manajemen klub berjuluk Napi Bongkar itu merasa kecewa dengan sikap operator kompetisi, PT Liga Indonesia Baru (LIB) perihal dana subsidi.
Diungkapkan manajer PSBS, Jimmy Kapisa, hingga saat ini PT LIB belum membayarkan dana subsidi tahap kedua kepada pihak klub.
"Kita manajemen masih menunggu surat resmi dari PSSI terkait dimulainya kompetisi dan format kompetisi. Tapi Manajemen sedikit kecewa dengan subsidi yang diberikan PT Liga ke klub karena sampai hari ini subsidi baru sekali diterima," ujar Jimmy dalam rilisnya yang diterima redaksi berita olahraga INDOSPORT, Kamis (25/6/20).
Manajemen PSBS merasa terbebani dengan hal itu, mengingat mereka masih harus membayarkan gaji para pemain selama pandemi virus corona.
"Pemain dan official tetap terus kita bayar gajinya. Tapi bagaimana kompetisi mau bergulir kembali, sedangkan subsidi yang diberikan tidak ada kejelasan," keluhnya.
Skuat PSBS sementara masih diliburkan karena adanya pandemi virus corona sejak Maret lalu. Rencananya, skuat besutan Marcelo Cirelli ini bakal dikumpulkan kembali dalam waktu dekat untuk memulai latihan penuh jelang bergulirnya Liga 2 2020.