Masih Lanjut, Persija Jakarta Bayar Gaji 25 Persen Hingga Agustus
INDOSPORT.COM - Persija Jakarta sepertinya masih belum membayar full gaji para pemainnya. Setidaknya skuat tim Macan Kemayoran masih menerima gaji sebesar 25 persen hingga bulan Agustus.
Kepastian ini diutarakan langsung oleh Direktur Olahraga Persija Jakarta, Ferry Paulus. Ferry mengatakan keputusan yang diambil sudah sesuai dengan Surat Keputusan (SK) PSSI nomor SKEP/53/VI/2020 soal kompetisi yang akan digelar pada bulan Oktober.
"Kalau mencermati SK PSSI yang terakhir (SKEP/53/VI/2020), berarti gajinya tetap ikut SK 48 terdahulu, yakni gaji maksimal 25%," kata Ferry Paulus.
Sedangkan di SK terbaru nomor SKEP/53/VI/2020 memang tidak dijelaskan mengenai pembayaran gaji untuk bulan Juli - Agustus. PSSI hanya memberikan dasaran pembayaran gaji satu bulan sebelum hingga selesainya kompetisi sebesar 50-60 persen.
Sebagaimana diketahui, dalam SK tersebut disebut bahwa Liga 1 2020 akan kembali digulirkan pada Oktober. Persija Jakarta pun baru akan mengikuti penerapan gaji 50-60 persen mengikuti instruksi dari SK bila liga 1 2020 digulilrkan.