x

Klasemen Serie A Italia: Atalanta Menang, Inter Milan Tergusur dari 3 Besar

Kamis, 9 Juli 2020 08:25 WIB
Penulis: Katarina Erlita Cadrasari | Editor: Theresia Ruth Simanjuntak
Berikut klasemen sementara Serie A Italia 2019-2020 hingga pekan ke-31. Inter Milan harus gigit jari setelah melihat kemenangan Atalanta.

INDOSPORT.COM - Berikut klasemen sementara Serie A Italia 2019-2020 hingga pekan ke-31. Inter Milan harus gigit jari setelah melihat kemenangan Atalanta.

Atalanta sukses meraih kemenangan 2-0 saat menjamu Sampdoria di Stadion Atleti Azzurri d'Italia pada hari ini, Kamis (09/07/20) dini hari WIB.

Dua gol kemenangan Atalanta diceploskan oleh Rafae Toloi (75') dan Luis Fernando Muriel Fruto (85'). Sementara itu, Sampdoria seolah tak bisa berkutik dan tak mampu melancarkan gol balasan sama sekali.

Kekalahan itu membuat Atalanta berhak menduduki peringkat ketiga dalam klasemen sementara Serie A Italia dengan perolehan 66 poin.

Baca Juga
Baca Juga

Alhasil, Inter Milan pun harus tergusur dari posisi tiga besar. Meski demikian, tim berjuluk Nerazzurri itu masih punya kesempatan untuk kembali menyerobot posisi tersebut.

Pasalnya, pada Jumat (10/07/20), Inter Milan akan berlaga melawan Verona di pekan ke-31 Serie A Italia. Tim asuhan Antonio Conte itu wajib meraih kemenangan jika tidak ingin peringkatnya semakin melorot dalam klasemen sementara.

Selain Atalanta, AS Roma dan Torino juga mampu memperbaiki posisinya dalam klasemen sementara setelah meraih kemenangan.

Baca Juga
Baca Juga

Berikut klasemen sementara Serie A Italia 2019-2020:

Posisi Main Poin
1. Juventus 31 75
2. Lazio 31 68
3. Atalanta 31 66
4. Inter Milan 30 64
5. AS Roma 31 51
6. Napoli 31 51
7. AC Milan 31 49
8. Sassuolo 31 43
9. Verona 30 42
10. Bologna 31 41
11. Cagliari 31 40
12. Parma 31 39
13. Fiorentina 31 35
14. Torino 31 34
15. Sampdoria 31 32
16. Udinese 30 32
17. Lecce 31 28
18. Genoa 31 27
19. Brescia 31 21
20. SPAL 30 19
Serie A ItaliaSampdoriaAtalantaLiga Italia

Berita Terkini