3 Statistik Tak Masuk Akal yang Hiasi Laga Piala FA Arsenal vs Manchester City
INDOSPORT. COM - Sejumlah statistik tak masuk akal tampak begitu menghiasi laga Piala FA antara Arsenal vs Manchester City.
Ajang Piala FA memainkan pertandingan semifinal antara Arsenal vs Manchester City pada Minggu (19/07/20) dini hari WIB. Laga dilangsungkan di tempat netral, Wembley Stadium.
Arsenal berhasil membuka keran gol saat laga memasuki menit ke-19. Memanfaatkan umpan Nicolas Pepe, penyerang Arsenal, Pierre-Emerick Aubameyang, sukses menjebol gawang Manchester City.
Aubameyang benar-benar menjadi momok menakutkan bagi Manchester City. Menit ke-71, Aubameyang berhasil mencetak gol keduanya sekaligus membawa Meriam London unggul 2-0.
Tak ada tambahan gol lagi yang tercipta hingga peluit bubar. Arsenal sukses memenangkan laga dengan skor 2-0 dan mendapatkan tiket ke final.
Kalau dibedah secara mendalam, pertandingan Arsenal vs Manchester City tersebut sejatinya dihiasi oleh sejumlah statistik tak masuk akal. INDOSPORT pun coba menjabarkan segala statistik itu lewat ulasan berikut.
Efektivitas Arsenal
Arsenal berhasil mengandaskan Manchester City 2-0 dalam laga semifinal Piala FA. Keberhasilan tersebut tak lepas dari efektivitas permainan yang diperlihatkan skuat Meriam London.
Sepanjang laga Arsenal hanya bermain menunggu dan mengandalkan serangan balik. Arsenal saja cuma mencatatkan penguasaan bola sebesar 29,2 persen, berbanding jauh dengan Manchester City yang menorehkan 70,8 persen.
Efektivitas Arsenal kian terlihat lagi terkait catatan jumlah tendangan yang dilancarkan. Arsenal hanya melepaskan empat tendangan yang mana dua di antaranya berhasil membuahkan gol.
Sungguh kontras bila dibandingkan dengan torehan Manchester City yang melancarkan 16 tendangan. Sial bagi The Citizen, 16 kali mencoba tapi tak ada satu pun upaya yang berbuah gol.
1. Man of the Match
Arsenal sukses melaju ke final Piala FA setelah mengandaskan Manchester City 2-0 dalam laga semifinal, Minggu (19/07/20) dini hari WIB. Keberhasilan Arsenal semalam tak lepas dari peran ciamik sang bek tengah, David Luiz.
Performa David Luiz dinobatkan oleh situs Whoscored sebagai Man of the Match. David Luiz menorehkan rating performa tertinggi di antara pemain-pemain yang turun di laga Arsenal vs Manchester City dengan angka 8,3.
Hal ini terbilang sungguh fenomena yang tak masuk akal. Maklum saja, David Luiz sebelumnya kerap dikritik atas penampilannya yang buruk saat mengawal lini belakang Arsenal.
Setidaknya bila melihat tiga penampilan terakhir David Luiz di Liga Inggris, rating performanya selalu tak memuaskan, paling bagus cuma menyentuh angka 6,89. Namun David Luiz mungkin sudah belajar dari segala kesalahannya, sehingga bisa tampil cemerlang kala mengalahkan Manchester City.
Pecah Telur Arsenal
Arsenal sukses meraih kemenangan atas Manchester City 2-0 dalam laga semifinal Piala FA semalam. Kemenangan ini sekaligus membuat Arsenal meraih catatan yang tak masuk akal, yakni pecah telur.
Setelah sekian lama Arsenal akhirnya untuk pertama kali berhasil mengalahkan Manchester City. Kalau menengok rekor perjumpaan kedua tim, Arsenal sebelumnya selalu kalah tiap kali berjumpa The Citizen, setidaknya sudah enam laga beruntun sejak 2018.
Kiprah Arsenal seakan telah belajar dari kesalahan. Arsenal bisa bangkit dan pecah telur menumpas perlawanan Manchester City.