Manchester United Punya Senjata Rahasia untuk Dapatkan Jadon Sancho
INDOSPORT.COM - Manchester United ternyata memiliki senjata rahasia dalam negosiasi transfer Jadon Sancho dari Borussia Dortmund.
Manchester United dan Borussia Dortmund dikabarkan sudah menyepakati biaya transfer Jadon Sancho senilai 120 juta euro (sekitara Rp2,05 triliun). Hal itu terjadi berkat kecerdikan pihak Setan Merah.
Dilansir dari Manchester Evening News, The Red Devils berhasil mencari kesepakatan terbaik untuk memboyong Sancho ke Old Trafford. Manchester United tidak membayarkan semua biaya transfer itu, tapi mencicil dengan uang muka terendah.
Kemudian Setan Merah akan membayarkan sisanya dengan bonus jika performa Jadon Sancho impresif dan target Manchester United tercapai. Taktik ini dilakukan Manchester United kepada pembelian Bruno Fernandes.
Selain itu, Manhester United juga akan meminjamkan pemain mudanya yang bernama Tahith Ching kepada Die Borussen. Selain untuk menggoda Dortmund, peminjaman itu bertujuan untuk mengurangi pengeluaran gajinya di Manchester United.
Tahith Chong sendiri baru menyetujui kontrak di awal tahun ini, tapi ia siap untuk menghabiskan musim lain dengan status pinjaman demi menit bermain yang lebih banyak.
Dengan begitu, Manchester United akan mengirimkan wonderkid asal Belanda itu ke Dortmund untuk menjadi pengganti sementara Sancho. Sehingga sama-sama menguntungkan kedua belah pihak.
Manchester United sukses tampil impresif di paruh kedua Liga Inggris, khususnya pasca corona break. Setan Merah berhasil lolos ke Liga Champions dengan finis di urutan ke-3 klasemen dengan raihan 66 poin.
Sementara itu, Jadon Sancho menjadi target utama Manchester United karena ia tampil impresif selama berseragam Dortmund. Di musim ini, Sancho telah mencetak 20 gol dan 20 assist dalam 44 laga di semua kompetisi.