x

5 Wonderkid Persija Dinilai Layak Promosi ke Tim Senior

Jumat, 21 Agustus 2020 20:18 WIB
Penulis: Petrus Manus Da' Yerimon | Editor: Herry Ibrahim
Asisten pelatih Persija Jakarta, Sudirman (kanan)

INDOSPORT.COM - Asisten pelatih Persija Jakarta, Sudirman menyatakan, lima pemain Elite Pro Academy yang saat ini menjalani latihan bersama tim senior sudah diketahui kualitas oleh tim pelatih. Mereka dinilai punya potensi dan sesuai kebutuhan tim.

Persija memang memberikan kesempatan ke lima pemain muda untuk mengikuti latihan dengan tim utama, sebagai persiapan lanjutan Liga 1 2020 yang akan menerapkan regulasi U-20. Kelima pemain itu adalah Sutan Zico, Salman Alfarid, Muhammad Ferrari, Figo Sapta, dan Alfriyanto Nico Saputro.

Baca Juga
Baca Juga

"Pelatih sudah tahu ada regulasi yang mewajibkan pemain muda U-20 yang masuk DSP. Lima pemain ini merupakan pemain rekomendasi dari tim pelatih akademi dan saya juga tahu kualitas dari mereka," ujar Sudirman dalam rilis klub.

Lebih lanjut, Sudirman menjelaskan, pelatih kepala, Sergio Farias juga sudah melihat permainan kelima anak muda tersebut. Para pemain itu dipilih sesuai dengan kebutuhan posisi di tim.

"Pelatih juga sudah mengetahui beberapa pemain dalam kesempatan uji coba dengan tim junior beberapa waktu lalu. Saat itu kami jalani uji coba sebanyak dua kali," tuturnya.

Baca Juga
Baca Juga

"Kami juga tidak asal memilih. Kelima pemain ini dipilih disesuaikan dengan kebutuhan posisi di tim senior," tutup Sudirman.

Selain lima pemain muda yang bergabung dengan tim senior, Persija juga kedatangan dua pemain baru asal Brasil, Thiago Apolina Pereira, dan Maike Henrique Irine De Lima. Kabarnya, keduanya akan dinaturalisasi oleh PSSI.

Persija JakartaLiga IndonesiaSudirmanLiga 1Berita Liga 1Liga 1 2020

Berita Terkini