x

Kalah Main Game, Tai Tzu Ying Diminta Pamerkan Suara Merdunya

Jumat, 21 Agustus 2020 17:31 WIB
Penulis: Ade Gusti | Editor: Yosef Bayu Anangga
Ratu bulutangkis Chinese Taipei, Tai Tzu Ying ternyata memiliki bakat menyanyi. Kemampuannya ini dia tunjukkan sebagai hukuman kalah bermain game di sesi wawancara virtual.

INDOSPORT.COM – Ratu bulutangkis Chinese Taipei, Tai Tzu Ying ternyata memiliki bakat menyanyi. Kemampuannya ini dia tunjukkan sebagai hukuman setelah kalah bermain game di sesi wawancara virtual.

Tai Tzu Ying menjadi bintang tamu di sesi wawancara virtual yang dihelat oleh Badminton Unlimited. Di salah satu segmennya, pebulutangkis berusia 26 tahun itu diajak melakukan tantangan game seru.

Baca Juga
Baca Juga

Di game pertama, dia diminta meniru berbagai ekspresi wajah yang dia tampilkan kala bertanding. Meladeni tantangan itu, Tai Tzu Ying terlihat tidak kesulitan menirukan ekspresi wajahnya sendiri.

Lanjut pada game kedua, Tai Tzu Ying diminta menebak arah shuttlecock yang dia pukul dengan menggunakan banyak gaya di pertandingan. Sayangnya, pada game tersebut Tzu Ying hanya bisa menjawab 2 dari 6 pertanyaan yang diberikan.

Sebagai hukumannya, bintang bulutangkis yang menempati urutan pertama di rangking BWF per Maret 2020 itu diminta menyanyi untuk menghibur para penggemarnya di dunia maya.

“Mari pikirkan apa yang akan saya nyanyikan,” kata Tzu Ying sambil berpikir sejenak.

Pada video wawancara yang diunggah BWF Media, Tzu Ying awalnya terlihat malu-malu saat diminta menyanyi, namun akhirnya dia mengeluarkan suara merdunya dengan menyanyikan lagu berbahasa Mandarin.

Baca Juga
Baca Juga

Tai Tzu Ying tercatat berhasil meraih tiga gelar dan tiga kali menjadi runner-up di tahun 2019. Di mana tiga gelar yang berhasil diraih oleh wakil Chinese Taipei  ini terjadi di turnamen Malaysia Open, Singapore Open, dan Denmark Open.

Kemudian pada tahun 2020, Tai Tzu Ying kembali berhasil meraih gelar All England 2020 di Birmingham usai mengalahkan wakil China, Chen Yufei di partai final.

Pebulutangkis Tai Tzu Ying berhasil mengalahkan Chen Yuei dalam waktu 44 menit dalam pertandingan dua game langsung dengan skor 21-19, 21-15 untuk mengklaim kembali gelar All England yang sempat terlepas dari tangannya pada tahun 2019 silam.

BWFChinese TaipeiTai Tzu YingBulutangkisBerita Bulutangkis

Berita Terkini