x

Pindah ke Milan, Pemain Buangan Real Madrid Dijamin Gacor

Rabu, 2 September 2020 19:45 WIB
Penulis: Elizabeth Ayudya Ratna Rininta | Editor: Arum Kusuma Dewi
Pemain muda Real Madrid, Brahim Diaz tampil sangat bagus kontra Huesca di pertandingan LaLiga Spanyol, Senin (01/04/19) dini hari WIB.

INDOSPORT.COM - Pemain muda Real Madrid, Brahim Diaz, diyakini mampu menunjukkan kemampuan terbaiknya setelah bergabung dengan AC Milan.

AC Milan dan Real Madrid menyepakati transfer Brahim Diaz dengan mahar sebesar 18-20 juta euro atau setara Rp288 miliar-Rp320 miliar. 

Sang pemain dipinjam Milan selama satu musim dengan opsi pembelian. Dalam klausul tersebut, Madrid menyelipkan buy back alias pembelian kembali. 

Baca Juga
Baca Juga

Brahim Diaz bisa disebut sebagai pemain buangan Los Blancos dan gagal meraih hati pelatih Zinedine Zidane. Itu terbukti dari minimnya performa Diaz di musim 2019/20.

Dinukil dari Transfermarkt, pemain berpaspor Spanyol tersebut hanya memainkan 10 laga, dengan 1 gol dan satu assist.

Namun, agen sang pemain, Pedro Gonzales, memprediksi Brahim Diaz bakal tampil gacor di San Siro. Terlebih, jika pemain berusia 21 tahun itu mendapat banyak kesempatan bermain. 

"Setelah kembali ke Spanyol pada 2019, Diaz kurang mendapat jam bermain dan kepercayaan. Padahal, sebagai pemain muda, dia harus selalu bermain demi mengeluarkan potensinya," ujar Pedro Gonzales, dilansir dari Football Italia.

Baca Juga
Baca Juga

"Saya yakin, langkah Milan memboyong Diaz adalah hal keputusan yang tepat. Brahim pernah bermain di luar negeri dan dia mudah beradaptasi," lanjut sang agen.

"Ketika Brahim Diaz memilih Milan, ia tentu sudah memiliki gambaran dan rencana terkait kontribusinya di tim. Kita tunggu saja, dia akan menjadi pemain hebat dan bukan 'bocah muda yang menjanjikan' lagi," pungkasnya. 

Brahim Diaz dijadwalkan menjalani tes corona pada hari ini, Rabu (02/09/20). Kemudian, bakal melakukan kunjungan pada Kamis dan Jumat sebelum akhirnya resmi menandatangani kontrak dan diperkenalkan sebagai penggawa anyar Rossoneri paling cepat hari Sabtu (05/09/20).

Bursa TransferReal MadridAC MilanBrahim Diaz

Berita Terkini